Selasa, Maret 18, 2025
Lainnya
    Tips & Trik8 Tips Mengusir Bau Tidak Sedap di Dalam Rumah

    8 Tips Mengusir Bau Tidak Sedap di Dalam Rumah

    Terganggu dengan bau tidak sedap yang merajalela di dalam rumah? Ini cara ampuh agar rumah selalu wangi. Dijamin ampuh!

    News.OLX – Sejumlah hal dapat menjadi biang kerok dari bau tidak sedap di dalam rumah. Misalnya, kebersihan yang kurang terjaga, lingkungan yang lembab, atau ventilasi yang buruk. Apabila terus berlanjut, hal ini tidak hanya dapat merusak kenyamanan dan kepuasan penghuni rumah.

    - Advertisement -

    Faktanya, bau tidak sedap juga dapat memengaruhi kesejahteraan mental dan emosional penghuni rumah. Supaya rumahmu senantiasa bebas dari bau mengganggu, coba trik-trik ampuh berikut:

    1. Bersihkan Kamar Mandi sebelum Kotor

    Kamar mandi adalah salah satu area di rumah yang rentan terhadap pertumbuhan bakteri, jamur, dan kuman yang dapat menyebabkan bau tidak sedap. Oleh karena itu, bersihkan kamar mandi secara teratur, mulai dari toilet, wastafel, bak mandi, hingga lantai secara menyeluruh menggunakan pembersih yang sesuai.

    - Advertisement -

    2. Taburkan Baking Soda pada Kasur Apek

    Baking soda atau soda kue memiliki sifat penyerap bau alami, sehingga dapat menetralkan aroma yang tidak diinginkan.

    Pertama-tama, bersihkan kasur dari semua perlengkapan tidur. Kemudian, sedot permukaan kasur dari debu menggunakan vacuum cleaner. Taburkan baking soda secara merata di seluruh permukaan kasur dan biarkan selama beberapa jam.

    - Advertisement -

    Terakhir, vakum kasur secara menyeluruh untuk menghilangkan baking soda dan apek yang sudah diserap.

    3. Cuci Bak Sampah

    Rajin-rajinlah mengosongkan bak sampah sebelum terlalu penuh. Hindari menunggu hingga bak sampah mencapai kapasitas maksimalnya. Selain itu, cuci bak sampah secara teratur dengan menggunakan air panas dan cairan pembersih yang ampuh.

    Pastikan bak sampah benar-benar kering sebelum memasang kembali kantong sampah.

    bau

    4. Buka Jendela

    Membuka jendela adalah cara termudah untuk menciptakan ventilasi alami di dalam rumah. Pasalnya, udara segar dari luar akan menggantikan udara dalam ruangan yang mungkin tercemar.

    Namun, hindari melakukan trik ini jika udara luar memiliki aroma yang sama buruknya atau jika cuaca di luar sangat buruk. Jadi, pertimbangan terlebih dahulu kondisi lingkungan sekitar.

    5. Nyalakan Lilin Aromaterapi

    Lilin aromaterapi mengandung minyak esensial yang dapat menyegarkan ruangan. Hebatnya lagi, beberapa jenis minyak esensial dalam lilin ini memiliki sifat relaksasi dan menenangkan. Aroma ini dapat menciptakan suasana yang lebih positif dan membantu mengurangi stres.

    Pilihan wewangiannya pun beragam. Misalnya, wangi citrus dapat menyamarkan bau dapur, sementara lavender dapat memberikan aroma segar dan menenangkan di kamar tidur.

    6. Taruh Tanaman di Dalam Ruangan

    Tanaman-tanaman tertentu terbukti ampuh menyerap zat kimia dan memurnikan udara. Jadi, tidak ada salahnya untuk menaruh tanaman di dalam ruangan. Plus, tanaman-tanaman ini juga dapat meningkatkan kualitas udara di dalam rumah.

    Misalnya, lidah mertua dapat menyerap benzena, formaldehyde, dan senyawa kimia lainnya. Tanaman ini tahan terhadap cahaya rendah dan mudah perawatannya. Spider plant juga efektif menghilangkan formaldehid dan xylene dari udara, sehingga cocok diletakkan di dalam ruangan.

    7. Gunakan Bubuk Kopi

    Sama halnya dengan soda kue, kopi punya sifat penyerap bau alami yang dapat menetralkan sekaligus menghilangkan aroma tidak sedap. Cukup isi mangkok kecil dengan bubuk kopi dan letakkan di area yang mengeluarkan bau tidak sedap.

    Kamu juga bisa meletakkan mangkok kecil berisi bubuk kopi ini di salah satu sudut kulkas untuk mengatasi aroma kurang sedap yang muncul di sana.

    8. Bersihkan Wastafel

    Wastafel adalah tempat di mana sisa-sisa makanan, sabun, dan kotoran lainnya dapat menumpuk. Alhasil, tempat ini dapat menimbulkan aroma kurang sedap jika tidak diatasi dengan baik.

    Bilas wastafel dengan air panas untuk melonggarkan sisa-sisa makanan atau minyak yang menempel. Kemudian, gunakan sabun khusus wastafel dan spons lembut untuk menggosok wastafel.

    Jika aroma busuk berasal dari saluran pembuangan, bersihkan dengan menggunakan campuran baking soda dan cuka.

    Bosan dengan rumah lama? Temukan rumah impianmu di OLX sekarang! Segera download aplikasi OLX di Google Play Store atau App Store untuk akses instan ke berbagai iklan rumah di seluruh penjuru Indonesia.

    Populer
    Reka Harnis
    Reka Harnis
    Passionate about turning ideas into engaging, informative, and SEO-friendly content.
    Berita Terkait