Jumat, Februari 7, 2025
Lainnya
    ReviewRekomendasi Mobil Sedan Murah Bekas di Bawah 150 Juta

    Rekomendasi Mobil Sedan Murah Bekas di Bawah 150 Juta

    Mobil sedan murah di bawah Rp 150 juta? Emang ada? Nah biar gak bingung lagi, cek langsung rekomendasinya di artikel ini!

    News.OLX – Mobil sedan murah bisa jadi pilihan kamu yang ingin memiliki kendaraan pribadi dengan tampilan menarik. Apalagi, kamu bisa mendapatkannya dengan harga kisaran di bawah Rp150. 

    - Advertisement -

    Deretan mobil sedan murah berikut ini bisa jadi pilihan kamu. Apa saja? Mari simak satu per satu.

    1. Toyota Corolla Altis 1.8 2008

    Mobil sedan murah ini memang terjangkau. Namun sesungguhnya kualitas dan fiturnya tidak bisa dikatakan murahan. Kabinnya cukup luas, dengan ruang kaki dan kepala yang memadai. Ruang penyimpanannya pun cukup oke.

    - Advertisement -

    Kelebihannya adalah irit bensin, bantingan yang empuk, banyak tersedia sparepart, perawatan gampang dan terjangkau, serta putaran dapur pacu responsif. Harganya berada di kisaran Rp105 juta. 

    2. Honda Accord VTI 2.4 2008 

    Unit ini memang tak ada matinya. Sampai sekarang masih terlihat mewah, tidak kalah keren dengan unit sejenis generasi terbaru. Karakter unit roda empat ini aktif dan juga dinamis. Suspensinya relatif lebih stabil, apalagi saat kamu pacu dengan kecepatan tinggi. Harganya mulai dari Rp105 Juta.

    - Advertisement -

    mobil sedan murah 1

    3. Audi A6

    Kamu mungkin tidak menyangka unit roda empat dari Jerman ini akan masuk daftar mobil sedan murah bekas oke. Varian A6 keluaran tahun 2004 bahkan punya harga dengan kisaran Rp130 juta. 

    Seperti halnya unit keluaran Eropa, sudah pasti memiliki desain berbeda dan terbilang anti mainstream. Interiornya pun cantik, namun tenaganya besar dan tetap irit. Hanya, kamu mungkin harus sedikit bekerja ekstra mencari onderdilnya di sini. 

    4. Mercedes-Benz C-Class

    Bagi penyuka unit dengan desain mewah, compact namun tidak terlalu besar, yang satu ini bisa menjadi pilihan. Terdapat varian C200, C230 hingga C240 dengan banderol mulai dari Rp100 juta hingga mencapai Rp140 juta. Sangat menggiurkan terutama untuk kamu yang mengincar unit premium dan keren ini. 

    5. Volvo S80

    Belakangan, unit keluaran pabrikan Swedia ini sedikit meredup pamornya. Namun, bagi pecinta unit klasik, tidak demikian. Masih ada orang yang mencarinya. Apalagi, banderol cukup terjangkau, namun fiturnya juga menarik. Kisarannya ada pada Rp130 jutaan untuk tahun pembuatan 2005.

    Unit ini menghadirkan kesan mewah. Kemudian, cukup nyaman untuk kamu jadikan unit harian. 

    Nah, untuk kamu yang ingin berburu mobil sedan murah bekas, kamu bisa mengarahkan pandangan ke situs di OLX. Tersedia beragam unit dengan varian harga untuk kamu pilih. Segera download aplikasi OLX melalui Google Play Store dan App Store, sekarang!

    Populer
    Reka Harnis
    Reka Harnis
    Passionate about turning ideas into engaging, informative, and SEO-friendly content.
    Berita Terkait