Jumat, Oktober 11, 2024
Lainnya
    Tips & Trik10 Ide Jualan Makanan Pedas Kekinian, Mudah Dibuatnya!

    10 Ide Jualan Makanan Pedas Kekinian, Mudah Dibuatnya!

    Coba 10 ide jualan makanan pedas kekinian yang sedang tren ini. Rasanya lezat, mudah dibuat, dan cocok untuk usaha kuliner.

    Pecinta pedas pasti selalu mencari sensasi baru dalam menikmati makanan. Nah, kamu bisa memanfaatkan peluang ini dengan membuka usaha kuliner yang menyajikan menu-menu makanan pedas kekinian. Selain menguntungkan, bisnis ini juga sangat diminati oleh banyak orang. Berikut 10 ide jualan makanan pedas yang bisa kamu coba.

    1. Seblak

    Jajanan khas Bandung ini terbuat dari kerupuk yang dimasak dengan bumbu pedas gurih. Bumbunya simpel dan bisa kamu variasikan toppingnya, seperti ceker, jamur, sosis, aci, atau bakso.

    2. Ayam Geprek

    Selain itu, ada ayam geprek dengan sambalnya yang menggelegar, sukses memikat lidah para pencinta pedas. Ayam goreng tepung yang renyah ditumbuk, kemudian disiram sambal pedas nan menggoda berpadu dengan nasi putih hangat. Untuk pilihan sambalnya juga beragam, mulai dari sambal bawang, terasi, hingga sambal geprek spesial.

    3. Bakso Aci Pedas

    Ide jualan makanan pedas ketiga ada bakso aci. Jajanan bandung dengan tekstur kenyal dan rasa yang autentik ini ternyata proses pembuatannya sangatlah mudah.

    4. Tahu Jeletot

    Camilan tahu jeletot juga bisa jadi alternatif ideal. Hidangan sederhana: tahu isi toge dengan cita rasa pedas ini sangat cocok untuk teman makan siang atau malam yang nikmat. Apalagi pas hujan-hujan.

    ide jualan makanan pedas

    5. Mi Setan

    Kemudian ada mi setan. Mi yang diberi bumbu pedas dengan level pedas yang berbeda. Untuk penyajian, mi ini bisa kamu tambahkan topping sesuai selera pembeli, seperti telur, bakso, dan sayuran.

    6. Sosis dan Bakso Bakar

    Sosis dan bakso juga memiliki kans bisnis yang cukup bagus, terkhusus target market-nya anak-anak. Prosesnya juga mudah. Bisa digoreng atau dibakar, kemudian ditaburi bumbu saos pedas atau rasa-rasa lain.

    7. Ceker Setan

    Jika sebelumnya ada mi setan, maka di sini ada ceker setan. Kamu bisa sediakan ceker setan reguler atau premium yang tanpa tulang. Kepedasannya pun bisa kamu buat dalam level-level tertentu.

    8. Oseng Mercon

    Selanjutnya oseng mercon khas Yogyakarta. Hidangan ini berbahan baku daging sapi yang empuk berpadu dengan bumbu rempah pedas dan kuah nyemek. Hidangan ini cocok untuk makan siang atau makan malam.

    9. Makaroni Pedas

    Makaroni pedas juga menjadi ide jualan makanan pedas yang menjanjikan. Kamu bisa membuatnya dari makaroni goreng bertabur bumbu pedas yang bervariasi level pedasnya atau sediakan pedas manis.

    10. Basreng

    Atau bakso goreng juga menjadi ide jualan makanan pedas yang laris dan menguntungkan. Target marketnya juga bervariasi dari anak hingga orang dewasa.

    Bahkan, kamu bisa membuatnya dalam bentuk kemasan ekonomis untuk dititipkan ke kantin atau toko-toko kecil. Untuk cara membuatnya pun mudah, cukup potong sesuai selera bakso, goreng, dan bumbui dengan bumbu pedas.

    Dari makanan berat hingga camilan, ide-ide jualan makanan pedas di atas bisa menjadi pilihan tepat untuk memulai usaha kuliner yang mudah dibuat. Kamu bisa berkreasi dengan level kepedasan dan variasi rasa untuk menarik pelanggan lebih banyak.

    Jika kamu membutuhkan platform untuk membeli bahan baku, OLX aja. Atau butuh lokapasar untuk menjualnya? OLX juga bisa! Semua simple aja di OLX. Di sini, kamu bisa beli atau jual dengan mudah, cepat, dan pastinya aman!

    Populer
    Reka Harnis
    Reka Harnis
    Passionate about turning ideas into engaging, informative, and SEO-friendly content.
    Berita Terkait