HP Samsung punya beberapa koleksi tipe HP harga murah. Cek rekomendasi HP Samsung 1 jutaan RAM 4 GB di sini!
News.OLX – HP Samsung merupakan salah satu tipe populer di Indonesia. Ponsel dengan sistem operasi Android ini disukai banyak pengguna dari berbagai kalangan. Kemudian, hadir dalam spesifikasi mulai dari ekonomi hingga premium.
Apakah kamu sedang mencari smartphone brand tersebut namun dengan budget terbatas? Tenang, sebab deretan HP Samsung 1 jutaan RAM 4 GB bisa menjadi opsi kamu.
Spesifikasinya, cukup bisa kamu andalkan kok. Simak rekomendasinya berikut. Ingat, harga berdasarkan tinjauan per Januari 2024.
1. Samsung Galaxy A04s
HP Samsung pertama yang bisa kamu jadikan pertimbangan ini punya ruang simpan internal hingga 64 GB. Kemudian, punya kamera 50 MP yang cukup baik untuk mengabadikan momen. Terdapat juga fitur pengisian daya cepat pula.
Harganya, mulai dari Rp1,5 juta.
2. Samsung Galaxy A03
Mengisi deretan HP Samsung 1 jutaan RAM 4 GB berikutnya, ada perangkat yang memiliki kemampuan kamera cukup baik dengan ukuran 48 MP. Kemudian, ada fitur wide angle dan depth sensor untuk menghasilkan efek bokeh.
Tentu saja sangat baik jika melihat banderol smartphone yang berada di kisaran Rp1,6 juta ini.
3. Samsung Galaxy A03s
Tipe HP Samsung ini adalah peningkatan dari edisi A03. Ada perbaikan kualitas prosesor dan tiga sensor kamera. Terdapat dapur pacu berupa Helio P35 Octa di dalamnya. Kamu bisa menambah ruang simpan hingga 1 TB. Banderol harganya, berada di kisaran Rp1,7 juta.
4. Samsung Galaxy A12
Menambahkan deretan HP Samsung 1 jutaan RAM 4 GB berikutnya, perangkat dengan sistem Android 10 dan One UI Core 2.5. Kamu bisa menambahkan ruang simpan hingga 1 TB. Mesin MediaTek Helio P35 System-on-Chip akan memastikan penggunaan tidak banyak kendala.
Siap-siap menebusnya dengan kisaran Rp1,6 juta.
5. Samsung Galaxy A13
Jenis HP Samsung ini memiliki mesin Exynos 850 dan fitur keren berupa empat kamera utama. Yakni lensa lebar 50 MP, ultra lebar 5 MP, makro 2 MP dan bokeh 2 MP.
Harganya mulai dari kisaran Rp1,65 juta.
6. Samsung Galaxy A02s
Perangkat ini mengandalkan kamera utama 13 MP. Kemudian memiliki mesin berupa Snapdragon 450. Kamu juga akan mendapatkan fitur berupa pengisian daya lebih cepat.
Banderol harganya, mulai dari Rp1,8 juta.
7. Samsung Galaxy M12
Terakhir, yakni perangkat dengan sistem operasi Android 11. Sehingga, kamu bisa mendapatkan fitur baru. Misalnya, privasi keamanan, auto dark mode, smart home dan banyak lagi. Kamu juga bisa mengisi baterai dengan lebih cepat. Kamera selfie 8 MP di sini juga bisa kamu andalkan.
Harganya, berada di kisaran Rp1,6 juta.
Itulah deretan HP Samsung dengan RAM 4 GB dalam kisaran harga Rp1 jutaan. Kira-kira mana yang akan kamu pilih?
Jika sudah memantapkan pilihan, saatnya mendapatkan produk terbaik secara online lewat situs OLX. Yuk download aplikasi OLX lewat Play Store dan App Store, sekarang juga!