Rabu, Februari 12, 2025
Lainnya
    Tips & TrikBegini Cara Tepat Pemasangan Knalpot Racing pada Mobil

    Begini Cara Tepat Pemasangan Knalpot Racing pada Mobil

    Awas kena tilang, begini cara memasang knalpot racing dengan tepat!

    News.OLX – Knalpot racing memang salah satu jenis modifikasi yang sering dilakukan oleh para pecinta otomotif yang ingin mengubah rasa mengemudi dan ingin merasakan layaknya kendaraan balap.

    - Advertisement -

    Modifikasi pada knalpot memang termasuk yang paling mudah untuk diganti dan tidak repot saat merawatnya secara berkelanjutan. Namun, modifikasi knalpot racing ini jangan asal-asalan pasang karena dampaknya kamu bisa dikenakan tilang jika mengganggu.

    Selain itu, banyak dari masyarakat yang tidak nyaman dengan knalpot racing karena suaranya yang bising dan biasanya menghasilkan polusi udara yang lebih mengganggu dibandingkan knalpot biasa.

    - Advertisement -

    Oleh sebab itu, agar kamu dapat memodifikasi dengan nyaman untuk kendaraan, kenali cara tepat pemasangan knalpot racing pada mobil: 

    1. Sesuaikan struktur knalpot dengan kendaraan

    Hal pertama yang wajib kamu tahu adalah struktur header gas buang knalpot, resonator, pipa knalpot, serta muffler juga harus diperhatikan. Sehingga pastikan ukurannya sesuai dengan struktur aslinya sehingga knalpot tetap berfungsi dengan baik.

    - Advertisement -
    Baca Juga:  Segini Biaya Modifikasi Daihatsu Gran Max Jadi Food Truck

    2. Pastikan knalpot sesuai dengan pabrikan dan jenis transmisi

    Setiap kendaraan memiliki kombinasi pasangan komponen yang berbeda. Oleh karena itu, pastikan ukuran, desain, dan fungsi knalpot sudah disesuaikan dengan pabrikan kendaraan agar aliran gas mobil beroperasi dengan benar.

    Jangan lupa untuk menyesuaikan komponen dengan jenis transmisi juga karena mobil dengan transmisi manual perlu penggantian header, resonator, dan muffler.

    Sementara itu pada transmisi mobil otomatis hanya mengganti header kendaraan dengan konfigurasi 4-2-1 dengan tambahan diameter pipa.

    3. Perhatikan saluran gas buang mobil

    Memodifikasi knalpot racing memang diperbolehkan. Namun yang perlu diingat kamu sebagai pemilik kendaraan tetap mengutamakan fungsi knalpot sebagai saluran pembuangan gas sisa pembakaran jangan sampai menghambat atau merusaknya.

    Baca Juga:  Modif Mobil Biasa Menjadi Mobil Balap, Emang Bisa?

    4. Mempertimbangkan kombinasi knalpot dengan benar

    Saat ingin mengganti knalpot bawaan, sebaiknya konsultasi dulu ke bengkel. Teknisi akan menghitung kombinasi komponen karburator, posisi mesin, dan intake manifold yang tepat agar knalpot berfungsi secara optimal dengan aliran gas buang lancar.

    knalpot racing (2)

    Aturan knalpot racing

    Setelah kamu memahami cara mengganti knalpot racing dengan benar, agar tidak ditilang dan menghindari masalah lalu lintas yang sering menimpa kendaraan yang dimodifikasi, sebaiknya kamu pahami dulu syarat-syarat dibawah ini: 

    1. Dasar penindakan

    Peraturan knalpot racing pada kendaraan diatur dalam UU No. 22 Tahun 2009 Pasal 285.

    Untuk kendaraan roda empat atau lebih, jika knalpotnya tidak memenuhi syarat, maka bisa dipidana berupa kurungan paling lama dua bulan dan denda maksimal Rp 500.000.

    Baca Juga:  Pahami Aturan Modifikasi Knalpot Racing Mobil Agar Tidak Ditilang

    2. Aturan desibel

    Tingkat kebisingan suara knalpot kendaraan telah diatur pemerintah dalam Peraturan Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Nomor 56 Tahun 2019 untuk mobil (M), mobil barang (N), dan sepeda motor (L).

    Namun aturan ini hanya berlaku untuk kendaraan yang sedang diproduksi. Mobil ditentukan maksimal 74 dB, mobil barang 84 dB, dan sepeda motor 82 dB.

    Begitulah tips dan trik bagaimana memodifikasi knalpot racing dengan benar dan peraturan-peraturan yang dapat kamu sesuaikan saat ingin mengganti komponen ini kelak agar kamu tidak dikenakan tilang.

    Kamu bisa mendapatkan informasi menarik lainnya seputar otomotif di OLX. Selain itu, kamu juga cari mobil dan motor bekas impianmu dengan mengakses OLX melalui aplikasi dengan mengunduhnya di Play Store dan App Store.

    Populer
    Reka Harnis
    Reka Harnis
    Passionate about turning ideas into engaging, informative, and SEO-friendly content.
    Berita Terkait