Kamis, April 24, 2025
Lainnya
    BeritaIkut GIIAS 2022, Chery Tawarkan Garansi Mesin 10 Tahun

    Ikut GIIAS 2022, Chery Tawarkan Garansi Mesin 10 Tahun

    PT Chery Sales Indonesia selaku agen pemegang merek mobil Chery di Tanah Air turut memeriahkan ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show atau GIIAS 2022 yang digelar di ICE, BSD City, Tangerang Selatan, pada 11 – 21 Agustus 2022. 

    - Advertisement -

    Kehadiran Chery di hajatan otomotif terbesar di Asia Tenggara ini, memang sangat perlu dilakukan, mengingat merek mobil asal China tersebut masih butuh publikasi.

    Dengan ikut pameran, setidaknya masyarakat tahu bahwa Chery datang kembali ke Indonesia dengan konsep berbeda dibandingkan beberapa tahun sebelumnya.

    - Advertisement -

    Menurut President Director PT Chery Sales Indonesia, Tao Yong, ajang GIIAS 2022 salah satu momentum bagi kami untuk menandai kembalinya Chery di pasar otomotif Indonesia. 

    “Dengan tema Chery Beyond Advance, kami juga ingin menunjukkan semangat Chery yang menjadi jiwa dari keseluruhan strategi korporasi, produk, dan layanan Chery kepada konsumen,” ungkap Tao Yong saat ditemui di GIIAS 2022, ICE, BSD, Tangerang Selatan.

    - Advertisement -

    Lebih lanjut dia mengatakan, untuk menyasar pasar otomotif nasional setidaknya ada empat poin yang siap dilakukan Chery, yaitu pertama, pengembangan kendaraan dengan energi terbarukan (green) dan kedua, kontribusi Chery melalui strategi investasi yang dalam dan mengakar kuat (root).

    Ketiga, Chery ingin membangun kedekatan dan kepercayaan konsumen dengan memenuhi kebutuhan dan kepuasan konsumen melalui produk dan layanan yang berkualitas (link).

    Sementara yang keempat, Chery akan konsisten dalam pengembangan inovasi yang diimplementasikan secara menyeluruh, mulai dari tahap riset, produksi, hingga purna jual (technology).

    Mobil Chery bisa pre-booking di GIIAS 2022

    Masyarakat yang ingin tahu apa saja mobil Chery yang akan  meramaikan pasar otomotif nasional, maka OLXers bisa datang ke GIIAS 2022. 

    Nah, di pameran tersebut Chery membawa lima mobil andalannya yang juga akan dipasarkan di Indonesia yaitu dua seri Tiggo, yaitu Tiggo 7 Pro dan 8 Pro, dan EQ-1.

    Chery sendiri optimis produk yang dijual bukan kaleng-kaleng dan mampu bersaing dengan pabrikan mobil lainnya. Maka dari itu, mereka memberikan garansi kualitas enam tahun atau 150.000 km. 

    Untuk model Tiggo, Cherry akan memberikan tambahan berupa  program khusus Advance Warranty dan garansi mesin sampai 10 tahun atau setara 1.000.000 km.

    Bahkan jika OLXers tertarik ingin meminang mobil Chery khususnya tipe Tiggo, maka selama GIIAS 2022 mereka membuka pre-booking atau keran pemesanan.

    “Kami optimis bahwa kehadiran Chery akan disambut baik oleh para pengunjung GIIAS 2022, serta pecinta otomotif yang telah menantikan Tiggo 8 Pro dan Tiggo 7 Pro,” ucap Tao. 

    Selain pada kesempatan GIIAS 2022, konsumen dapat mulai melakukan pemesanan paket pre-booking seri TIGGO dengan mengunjungi dealer Chery yang tersebar di 20 titik di beberapa kota di Indonesia, atau secara online melalui website resmi Chery.

    OLX Autos Hadir di GIIAS 2022

    OLX Autos melanjutkan perjalanannya di Indonesia dengan kembali bekerja sama dengan GAIKINDO menjadi official trade in partner pada event GIIAS 2022. 

    Upaya ini merupakan bentuk komitmen OLX Autos untuk memperkuat industri otomotif, dengan mempermudah calon pembeli mobil baru mendapatkan mobil idamannya dengan cara menjual mobil lamanya. 

    Selama gelaran GIIAS 2022 yang berlangsung pada 11-21 Agustus 2022, OLX Autos menghadirkan OLX Autos Spot yang hadir di beberapa titik, yakni di OLX Autos Spot di Hall 9, OLX Autos Information Booth di Hall 1, Hall 3A, Hall 5, dan Hall 10, serta Inspection Center di Area Parkir Hall 10 untuk bisa memenuhi berbagai kebutuhan pelanggan.

    Jual mobil lamamu di OLX Autos GIIAS 2022 sekarang dan dapatkan penawaran harga terbaik dari hasil pengecekan secara menyeluruh.

    OLXers mau cari dan beli mobil bekas berkualitas, #PilihYangPasti di OLX Autos.

    Populer
    Berita Terkait