Senin, Maret 17, 2025
Lainnya
    ReviewKulik Habis OPPO A78 Harga dan Spesifikasi Gaharnya

    Kulik Habis OPPO A78 Harga dan Spesifikasi Gaharnya

    Yuk, kulik habis mengenai OPPO A78 harga dan spesifikasi yang dapat menjadi panduanmu sebelum membelinya!

    News.OLX – Jika kamu sedang mencari smartphone dengan kisaran harga Rp3 jutaan, maka coba pertimbangkanlah OPPO A78. Sebab, OPPO A78 harga dan spesifikasi sudah sangat mumpuni untuk memenuhi kebutuhan harian penggunanya.

    - Advertisement -

    Nah, untuk informasi lanjutan mengenai harga dan spesifikasi gahar OPPO A78 ini, mari simak penjelasan pada artikel di bawah!

    OPPO A78 Harga dan Spesifikasi Teknis

    Saat ini harga OPPO A78 mulai Rp3.399.000 per unitnya. Dengan harga tiga jutaan ini, kamu akan mendapatkan sejumlah spesifikasi teknis di bawah:

    SpesifikasiKeterangan
    Dimensi (tinggi x lebar x tebal)160.01 mm x 73.23 mm 7.93-7.99 mm
    Berat180 gram
    LayarLCD 6.43 inci, FHD+ (2400×1080). refresh rate maksimal 90 Hz
    ChipsetQualcomm® Snapdragon™ 680 kecepatan 8 inti dengan GPU Adreno™ 610 @ 1115MHz
    RAM8GB + 256
    Sistem OperasiColor0S 13.1
    KameraUtama: 50MP; f/1.8; FOV 77°; lensa 5P; AF didukung, open ring focus,

    - Advertisement -

    Potret 1 dan 2: 2MP; f/2.4; FOV 89°; Lensa 3P + IR; FF prime

    Depan: 8MP; f/2.0; FOV 83°; Lensa 4P, 

    BateraiTypical value: 5000mAh/19.35Wh dengan pengisian daya cepat 67 W SUPERVOOC
    KonektivitasWLAN, Bluetooth, USB Tipe-C, NFC, jack earphone
    FiturSidik jari, pengenalan wajah, sensor gravitasi, giroskop, dll

     

    - Advertisement -

    Spesifikasi Unggulan OPPO A78

    Setelah OPPO A78 harga dan spesifikasi teknisnya sudah kamu ketahui, maka mari beralih ke sejumlah spesifikasi unggulan yang patut dipertimbangkan dari smartphone ini, seperti:

    1. Layar AMOLED FHD+

    Walaupun smartphone ini dibanderol lebih murah daripada beberapa seri OPPO lainnya, namun spesifikasi layar yang dihadirkan tidak kaleng-kaleng, karena telah memakai panel AMOLED. Bahkan, versi 5G-nya saja masih memakai panel IPS.

    Karena itulah, kemampuan memproduksi warna pada smartphone ini jauh lebih bagus. Kemudian, dengan kolaborasinya dengan resolusi Full HD+ atau 1080 x 2400 piksel, membuat matamu akan dimanjakan selama menggunakan smartphone ini.

    Kenyamanan selama menonton atau nge-game pun semakin meningkat, berkat kerapatan piksel yang mencapai 409 ppi dan refresh rate 90 Hz.

    2. Chipset yang Cocok untuk Penggunaan Harian

    Dengan OPPO A78 harga dan spesifikasi teknisnya, smartphone ini sebenarnya lebih cocok untuk penggunaan harian, sehingga bukan termasuk HP gaming. Namun, kamu tetap bisa memainkan sejumlah permainan yang tidak terlalu memberatkan perangkat nantinya.

    Untuk penggunaan harian seperti membuka media sosial, browsing, atau menonton, Snapdragon 680 4G yang ditanamkan di dalamnya sudah lumayan mencukupi. Efisiensi daya pun lebih terjamin karena adanya empat core Kryo 265 Silver berbasis Cortex A53 (1,9 GHz).

    3. Baterai yang Awet

    Karena bertujuan untuk penggunaan sehari-hari, daya tahan baterai yang diberikan sudah cukup mumpuni. Dengan kapasitas baterai 5.000 mAh, kamu tidak perlu terlalu sering melakukan pengisian daya.

    Daya tahan baterai ini juga didukung oleh hal lainnya, seperti chipset yang tidak menghabiskan banyak daya, refresh rate maksimal 90 Hz, serta fitur fast charging

    4. Kamera 50 MP

    Kamera utama OPPO A78 memiliki spesifikasi 50 MP dan sudah mendapatkan PDAF, di mana fungsi sensor autofocus ini untuk memudahkan perpindahan fokus ketika kamera digunakan.

    Sementara kamera keduanya beresolusi 2 MP dan termasuk kamera depth agar fotor yang kamu jepret terlihat lebih natural. Dengan tambahan LED flash, pemotretan pada pencahayaan minim pun akan relatif aman.

    Sementara kamera selfie 8 MP, cukup memuaskan untuk kamu gunakan saat mengambil swafoto.

    Dengan penjelasan mengenai OPPO A78 harga dan spesifikasi di atas, maka segeralah amankan smartphone ini untuk menunjang aktivitas harianmu. Sedangkan jika mencari smartphone bekas, pastikan mencarinya di OLX, baik itu melalui situs atau aplikasi OLX di Google Play Store dan App Store.

    Populer
    Reka Harnis
    Reka Harnis
    Passionate about turning ideas into engaging, informative, and SEO-friendly content.
    Berita Terkait