Sabtu, September 14, 2024
Lainnya
    BeritaSeberapa Hebat Mobil India Mahindra Scorpio Pikap Double Cabin

    Seberapa Hebat Mobil India Mahindra Scorpio Pikap Double Cabin

    Mahindra Scorpio dengan bentuk pikap jadi produk perdana RMA Group selaku distributor resmi merek mobil Mahindra & Mahindra Ltd untuk masuk di kancah otomotif nasional. Untuk konsumen di Indonesia, Mahindra Scorpio hadir dalam dua pilihan yaitu versi single cabin dan double cabin.

    Menurut Head of International Operations, Automotive, Mahindra & Mahindra Ltd, Joydeep Moitr secara global Scorpio pikap telah diterima dengan baik secara global. Mobil komersial ini juga disebut menggabungkan sasis kokoh dan mesin kuat.

    “Dan kami yakin mobil ini juga akan menerima sambutan hangat oleh masyarakat Indonesia,” klaim Moitra dalam keterangan tertulis, Jumat (18/10/2019).

    Nah, OLXer juga harus tau nih, di Indonesia mobil-mobil pikap sudah banyak beredar, baik versi single cabin atau double cabin. Untuk double cabin beberapa mobilnya antara lain Mitsubishi Triton, Nissan Navara, Toyota Hilux, Chevrolet Colorado, Isuzu D-Max, Tata Xenon, dan masih banyak lainnya.

    Lantas seberapa hebat Mahindra Scorpio pikap?

    Eksterior

    Mahindra Scorpio pikap. (Istimewa)

    Secara tampilan eksterior, mobil ini memang terlihat kaku karena desainnya mengkotak tanpa unsur lancip. Hal ini sontak saja menjadi sangat identik dengan mobil-mobil asal India lainnya. 

    Bahkan, jika desain batok lampu mobil Jepang dan Eropa dibuat tipis dan meruncing, hal ini berbanding terbalik dengan Mahindra Scorpio yang dibuat masih besar dan lebar.

    Kendati begitu, tampilan luar ini sudah dilengkapi scoop bonnet  atau lubang udara di atas kap mesin sehingga terlihat sport, kemudian grill depan sekilas mirip grill jip, dan untuk penerangan sudah menggunakan lampu proyektor.

    Adapun pada bagian pikap, mobil Scorpio ini mampu membawa muatan 1-1,2 Ton, dengan kemampuan towing atau penarik maksimum hingga 2,5 Ton.

    Interior

    Jika OLXer merasa pesimis akan mobil India, maka buang jauh-jauh hal tersebut. Pasalnya, Mahindra Scorpio pikap ini juga sudah memiliki fitur menarik, mulai dari trim bernuansa hitam dan abu-abu yang memberi kesan maskulin serta elegan.

    Selain itu, tampilan kluster instrumen juga sudah cukup futuristik, bahkan sudah terkoneksi melalui Bluetooth, USB dan AUX.

    Bahkan untuk varian Scorpio termahal sudah dilengkapi fitur seperti Electronic Stability Programme (ESP), Hill Descent Control, Tire Pressure Monitoring System (TPMS), Cruise Control, Kontrol Suhu Otomatis, Layar sentuh infotainment dengan kamera tampak belakang dan Velg Alloy.

    Selain itu, mobil ini pikap ini juga sudah dilengkapi fitur keselamatan termasuk Anti-lock Braking System (ABS), Electronic Brake Force Distribution (EBD), double airbag untuk pengemudi dan penumpang.

    Kemudian ada juga Teknologi Anti Roll dan zona crumple perlindungan kecelakaan serta kolom kemudi yang dapat dilipat, semuanya dalam keadaan standar. Menariknya OLXer, Mahindra membuat sandaran kepala tambahan dan sabuk pengaman selempang tiga titik untuk semua kursi bersama dengan dua jangkar ISOFIX di kursi belakang dengan tiga titik untuk semua model Double Cab.

    Mesin dan Harga

    Untuk jantung Mahindra Scorpio pikap dijejali mesin mHawk diesel 2.2L bertenaga 140 Tk dan torsi 320 Nm. Mesin itu dipadukan dengan transmisi manual 6-percepatan.

    Karena hadir dalam beberapa varian, mobil ini hadir dengan sistem penggerak 2WD dan 4WD secara elektronik sehingga memungkinan pengendara untuk menggantinya dengan mulus – rasio gear tinggi dan rendah juga disiapkan guna mengatasi medan terberat, yang dibantu oleh diferensial penguncian mekanis Eaton.

    Mechanical locking differential (diferensial penguncian mekanis) mampu mendeteksi selip minor pada roda dan menyalurkan torsi lebih besar ke roda lainnya untuk mencegah slip, dan dapat memberikan traksi maksimum.

    Untuk kontrol dan kemiringan yang lebih curam, Scorpio pikap hadir dengan mode 4Low yang memberikan kemampuan crawl mode tanpa intervensi pengemudi. Hal ini memungkinkan kontrol dan penempatan kemudi yang presisi saat menavigasi medan yang sulit.

    Menyoal harga, Mahindra Scorpio yang hadir dalam tiga pilihan warna, yaitu merah, silver, putih, dan hitam dijual mulai dari Rp 278 juta (single cabin) dan Rp 318 juta (double cabin). (Her)

    Populer
    Berita Terkait