Jumat, Januari 23, 2026
OtomotifMobilReview Toyota Hiace Commuter, Tangguh Bawa 15 Penumpang Tapi Bantingan Tetap Empuk!

Review Toyota Hiace Commuter, Tangguh Bawa 15 Penumpang Tapi Bantingan Tetap Empuk!

Toyota Hiace Commuter, minibus andalan travel antarkota berkapasitas 11-16 penumpang.  Punya mesin tangguh dan fitur memanjakan selama perjalanan. 

- Advertisement -

OLX News – Minibus merupakan mobil yang dirancang untuk mengangkut penumpang lebih banyak daripada mobil biasa. Seringkali, minibus digunakan sebagai kendaraan travel antarkota atau untuk kebutuhan bisnis. Jika berbicara mengenai minibus, salah satu mobil yang tak boleh terlewat adalah Toyota Hiace Commuter.

Minibus Toyota ini, tercatat masuk ke Indonesia pada sekitar tahun 1971, sempat vakum, hingga kembali pada tahun 2012 lalu. Awalnya Hiace merupakan mobil pickup untuk membawa barang, kemudian pada tahun 2012 – 2018 diperkenalkan generasi baru berupa Hiace minibus pada ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2012 oleh Toyota Astra Motor. Jika Anda tertarik memiliki minibus berkapasitas 11 – 16 seat ini, berikut review mengenai spesifikasi, fitur, desain dan harganya.

- Advertisement -

Spesifikasi

Toyota Hiace Commuter didesain sebagai kendaraan antarkota dengan jumlah seat banyak tapi tetap terasa enteng ketika dibawa. Mengetahui spesifikasi pada mobil, bisa menjadi pertimbangan ketika Anda ingin membelinya. Berikut review mengenai spesifikasi Toyota Hiace.

Mesin dan Performa

Toyota Hiace menawarkan mesin diesel 4 STROKE-INLINE berkapasitas 2.982 cc dengan daya maksimum 136 PS/3,400 RPM. Mobil ini juga mampu menghasilkan torsi maksimal hingga 30.6 kgm/1,200-2,400 RPM. Dengan kapasitas tersebut, performa mesin ini cukup kuat meski membawa beban dan penumpang yang banyak.

- Advertisement -

Dimensi

Toyota Hiace memiliki dimensi yang cukup luas sehingga bisa menampung 11-16 kursi. Hiace memiliki panjang 5,380 mm, lebar 1,880 mm, tinggi 2,285 mm dan wheelbase 3110 mm. Dengan dimensi yang besar, mobil ini cocok untuk transportasi antarkota yang fokus memberikan daya angkut dan akselerasi. Spesifikasi lengkapnya bisa dilihat di tabel berikut ini:

Mesin dan Performa
Jenis Bahan BakarDiesel
Sistem Bahan BakarDiesel, Common Rail Type Fuel Injection
Jenis TransmisiManual
Tipe Mesin1KD-FTV, 2.8L 4-Cylinder in-line DOHC, Turbo Diesel Commonrail
Kapasitas Mesin2755 – 2982 cc
Tenaga134 – 177 hp
Torsi Maksimum42.8 kgm (1600-2200 rpm)
Standard EmisiEURO 4
TransmisiManual 6-Percepatan

Cocok untuk Operasional Travel, Segini Kapasitas Muat Penumpang Mobil Hiace

Interior 

Interior Toyota Hiace memiliki desain minimalis yang mengedepankan fungsionalitas. Terdapat beberapa fitur untuk mendukung kenyamanan selama berkendara. Berikut ini review interior Toyota Hiace:

Kabin

Dengan dimensi mobil yang besar, tentu memberikan rasa lega dan nyaman di dalam mobil. Dengan desain konfigurasi baru, yaitu ruang tambahan lurus pada baris tengah, membuat fleksibilitas penumpang menjadi maksimal. Meski memiliki banyak seat, bagian legroom terbilang cukup lebar.

Dashboard

Pada varian terbaru, desain dashboard sudah di upgrade menjadi lebih modern dan eksklusif. Warna hitam dipadukan dengan aksen putih memberikan kesan mewah pada bagian depan interior. Selain untuk menambah kesan berkendara, desain pada dashboard juga mengedepankan fungsionalitas dengan adanya tombol-tombol pengaturan AC, lampu, dan entertainment yang mudah dijangkau pengendara.

Jok

Desain jok pada Hiace Commuter cukup minimalis yaitu hitam polos. Jok didesain menggunakan bahan material standard dengan busa yang berfungsi sebagai bantalan. Terdapat fitur reclining dimana sandaran bisa direbahkan menyesuaikan kenyamanan.

Eksterior

eksterior toyota hiace commuter

Toyota Hiace Commuter memiliki tampilan eksterior yang minimalis namun tetap memiliki kesan mewah. Mengetahui apa saja desain dan fitur eksterior pada mobil membantu Anda memaksimalkan pengalaman berkendara. Berikut adalah review mengenai eksterior Toyota Hiace Commuter:

Desain Body

Di desain minimalis dengan tambahan ornamen yang futuristik membuat Hiace Commuter tampil gagah dan elegan. Fitur-fitur seperti kaca spion, sliding door hingga  retractable mirror di desain cukup besar supaya proporsional dengan body mobil. Terdapat 2 varian warna pada mobil ini, yaitu White dan Silver Metallic.

Desain Fitur

Desain lampu pada Hiace Commuter memperkuat tampilan premium pada mobil ini. Untuk tampilan depan, terdapat headlamp, bumper, dan grille yang di desain secara tegas dan dinamis dengan memadukan warna hitam dan putih. Desain mewah tersebut diperkuat dengan tampilan roda yang sudah dilengkapi dengan rem Ventilated Disc Brake With Floating Caliper 1-Cylinder pada bagian depan serta rem tipe Leading-Trailing Drum pada bagian belakang.

Mobil HiAce Isi Berapa Orang? Cek Spesifikasi Lengkapnya di Sini

Fitur

Toyota Hiace Commuter sudah dilengkapi fitur yang menunjang kenyamanan dan hiburan selama berkendara. Fitur-fitur tersebut memperkuat posisi Hiace Commuter sebagai minibus yang tepat untuk bepergian jauh. Berikut ulasan mengenai fitur-fitur Toyota Hiace Commuter:

Fitur Hiburan

Untuk memaksimalkan entertainment selama perjalanan, Hiace Commuter dilengkapi dengan head unit berupa AVX 6” touch screen yang bisa dikoneksikan dengan Bluetooth, AUX, USB, AM/FM, DVD/CD hingga iPod. Untuk tipe Commuter belum tersedia roof monitor, tapi mobil ini bisa di upgrade dengan menambahkan roof monitor yang berfungsi menampilkan berbagai aplikasi. Speaker audio di Hiace Commuter sudah terpasang secara merata, jadi pengalaman mendengarkan musik akan terasa sama di setiap baris kursi.

Fitur Keamanan

Hiace Commuter sudah dilengkapi dengan fitur keamanan aktif dan juga pasif. Fitur keamanan aktif seperti Anti-Lock Braking System (ABS), Brake Assist (BA), hingga Foglamp LED yang mampu meningkatkan visibilitas dan rasa aman di berbagai cuaca ataupun medan. Selain fitur aktif terdapat juga fitur keamanan pasif seperti dual SRS Airbags, crumple zone, alarm system dan kunci immobilizer.

Fitur Lainnya

Hiace Commuter memiliki fitur baru yang telah di upgrade dari varian sebelumnya. Minibus ini telah dilengkapi dengan USB Port pada setiap barisnya pada versi terbaru, fitur tersebut mempermudah pengisian gawai selama perjalanan. Untuk menambah aksesibilitas, Hiace Commuter juga memiliki desain kurinuki window, yang berarti jendela tengah pada mobil bisa dibuka. untuk memudahkan akses keluar masuk, disediakan side step yang kokoh sehingga meminimalisir risiko cedera akibat jatuh.

Berapa Harga Hiace Commuter

Toyota Hiace Commuter
Toyota Hiace Commuter (olx.co.id)

Untuk harga Hiace Commuter tentu berbeda-beda tergantung pada unit baru ataupun bekas. Untuk harga pada unit baru juga bervariasi tergantung pada daerah dan juga dealer. Untuk harga bekas akan berbeda tergantung pada tahun produksi, perawatan dan juga kondisi. Berikut daftar harga baru dan bekas Toyota Hiace Commuter

Daftar Harga

Unit Baru
TipeHarga
Hiace Commuter Manual (M/T)Rp574.000.000 – Rp589.000.000
Unit Bekas
Tahun ProduksiEstimasi Harga
2012-2015:Rp270.000.000 – Rp320.000.000
2017-2018Rp300.000.000 – Rp418.000.000
2019-2020Rp360.000.000 – Rp495.000.000
2021Sekitar Rp525.000.000

Harga bekas bisa saja berbeda dari perkiraan, tergantung dari penjual maupun kondisi mobil. Anda juga bisa menemukan varian harga yang lebih murah dibandingkan pasaran di situs OLX. Terdapat berbagai pilihan unit mobil bekas sesuai kebutuhan Anda. OLX membantu Anda mewujudkan kendaraan impian dengan mudah dan aman.

Populer.
Berita Terkait