Rabu, Januari 28, 2026
TeknoGadgetAwas Sinyal Hilang! Pahami Perbedaan Iphone Inter Dan Ibox Sebelum Menyesal

Awas Sinyal Hilang! Pahami Perbedaan Iphone Inter Dan Ibox Sebelum Menyesal

Perbedaan iPhone inter dan iBox, jangan sampai menyesal setelah membeli karena tidak tahu hal ini.

- Advertisement -

OLX News – Jika Anda adalah user iPhone, pernahkah Anda mengalami kondisi sinyal tiba-tiba hilang? Atau mungkin Anda pernah mendengar kasus tersebut terjadi pada teman di sekitar Anda. Hal tersebut bisa saja terjadi akibat IMEI terblokir atau nomor IMEI tidak terdaftar di Bea Cukai. Masalah tersebut mungkin dihadapi sebagian pengguna iPhone Inter.

Untuk Anda yang ingin membeli unit iPhone, pastikan terlebih dahulu iPhone yang ingin Anda beli apakah iPhone inter atau iBox. Biasanya, terdapat perbedaan harga yang cukup jauh diantara keduanya, oleh karena itu, sebelum Anda membeli, pahami terlebih dahulu perbedaan dan risiko iPhone inter dan iPhone IBox.

- Advertisement -

Apa Perbedaan iPhone Inter dan iBox

Apa Perbedaan iPhone Inter dan iBox

Dari namanya saja, kedua jenis iPhone ini sangat berbeda. IPhone inter merupakan iPhone baru maupun bekas yang diimpor dari luar negeri melalui jalur non-distributor sehingga berisiko IMEI tidak terdaftar oleh KEMENPERIN. Hal tersebut berbeda sekali dengan iPhone iBox yang diimpor melalui distributor Apple resmi seperti Erajaya Group dan DIgimap. Untuk lebih jelasnya, inilah perbedaan iPhone inter dan iPhone iBox:

- Advertisement -

Sumber Distribusi

Perbedaan yang paling mencolok tentu ada pada sumber distribusi kedua iPhone tersebut. Iphone inter didistribusikan tidak melalui distributor resmi Apple sehingga harga relatif lebih murah. Sebaliknya, iPhone iBox didistribusikan melalui perusahaan yang bekerja sama dengan distributor resmi untuk produk-produk Apple.

Garansi dan Layanan

Perbedaan kedua ada pada masa garansi iPhone, untuk iPhone iBox memiliki garansi resmi dari Apple seperti garansi 1 tahun untuk perbaikan jika rusak bukan karena human error. iPhone iBox juga bisa melakukan service di gerai apple resmi jika terjadi kerusakaan. Sebaliknya, iPhone inter tidak mendapatkan garansi resmi dari Apple, garansi akan dikeluarkan oleh toko yang menjual iPhone inter tersebut.

Kompatibilitas Sinyal

iPhone iBox yang beredar di pasaran Indonesia memiliki IMEI yang terdaftar dan juga sudah disesuaikan dengan operator yang ada di Indonesia sehingga sinyal stabil. Sedangkan iPhone inter cenderung memiliki risiko terkena pemblokiran IMEI yang mengakibatkan terputusnya jaringan layanan operator seluler dan hanya bisa menggunakan wifi saja. iPhone inter juga sering mengalami sinyal hilang karena band frekuensi LTE tidak sepenuhnya mendukung operator Indonesia.

Harga dan Pajak

Harga iPhone inter lebih rendah 20-30% dibandingkan dengan iPhone iBox karena tidak terkena pajak/bea ketika masuk di Indonesia. Sedangkan harga iPhone Ibox akan lebih mahal dan premium dikarenakan masuk dengan membayar pajak seperti pajak IMEI dan distributor. Harga yang sudah dikenakan pajak resmi itulah yang menjadi harga resmi iPhone di Indonesia.

Keaslian dan Update

Dalam beberapa kasus, banyak penjual iPhone inter nakal dengan menjual iPhone refurbished atau rekondisi tanpa label jelas, dengan risiko sinyal seluler terblokir. iPhone refurbished akan sangat merugikan pembeli karena rawan terjadi kerusakan. Sedangkan untuk iPhone iBox 100% original dan selalu menerima software update resmi Apple. 

Keunggulan iPhone Inter

iPhone inter memiliki keunggulan terutama pada harga yang lebih murah dan bisa berbeda jauh tergantung kondisi iPhone. Model ini cocok untuk Anda yang menginginkan iPhone flagship dengan budget terbatas. Selain harga, stok iPhone inter juga bisa dibilang melimpah, seiring dengan banyaknya permintaan iPhone inter. Proses pembelian juga cepat, tanpa perlu datang di  gerai resmi. Di beberapa toko juga menyediakan metode pembayaran cicilan tanpa survey ketat dari penjual independen.

Keunggulan iPhone Ibox

iPhone iBox memiliki garansi resmi Apple yang menjamin kualitas produk dan perbaikan gratis jika terjadi sesuatu diluar human error. Kompatibilitas sinyal juga aman karena IMEI terdaftar resmi di KEMENPERIN. Nilai jual iPhone iBox juga cenderung tinggi mengikuti pasaran resmi.

Kekurangan iPhone Inter

Jika Anda berniat untuk membeli iPhone inter dibandingkan iBox, pahami terlebih dahulu risiko dan juga kekurangan dari iPhone inter. Meskipun harganya jauh lebih murah, terdapat beberapa hal yang harus Anda perhatikan. Berikut kekurangan iPhone inter:

Masalah Sinyal dan Jaringan

Kekurangan pertama adalah adanya risiko IMEI terblokir sehingga iPhone tidak bisa mengakses internet lewat operator. Meskipun begitu, pengguna masih bisa mengakses internet lewat wifi. Selain IMEI terblokir, belum semua iPhone inter support dengan jaringan operator di Indonesia.

Garansi Terbatas

iPhone inter juga memiliki garansi yang terbatas sehingga rawan biaya tambahan jika terjadi sesuatu yang tidak diinginkan. Jika terjadi sesuatu pada software apple, pengguna juga tidak bisa melakukan klaim ganti rugi kepada penjual. Garansi pada unit iPhone bisa dibilang cukup penting mengingat biaya servis iPhone mandiri cukup mahal.

Risiko Keaslian

Iphone inter juga memiliki Potensi barang black market atau refurbished tanpa label jelas dari Apple. Unit refurbished menyebabkan pengguna tidak bisa melakukan upgrade iOS hingga sistem yang rusak. Harga jual iPhone refurbished juga mengalami depresiasi nilai jual kembali secara cepat.​

Kelebihan dan Kekurangan iPhone 17 Air

Tips Membeli iPhone Bekas

Jika Anda sedang mencari iPhone untuk kebutuhan sehari-hari ataupun untuk membuat konten, pastikan unit yang Anda beli sesuai dengan kebutuhan. Jika Anda tertarik untuk membeli iPhone bekas ada beberapa hal yang perlu diperhatikan. Berikut tips membeli Iphone bekas untuk Anda:

Cek Status IMEI

Untuk mengurangi risiko IMEI terblokir, pastikan unit iPhone memiliki IMEI yang terdaftar. Anda bisa melakukan cek status IMEI melalui scan IMEI atau *#06# untuk konfirmasi status global. Pastikan nomor box dan body perangkat sama, jika nomor IMEI tidak terdaftar atau sudah terblacklist maka iPhone tidak bisa menerima jaringan internet dari operator.

Beli Dari Sumber Terpercaya

Saat ini sudah banyak gerai atau toko yang menjual iPhone iBox bekas. Anda bisa melakukan cek pada testimoni dan review toko sebelum membelinya. Pastikan juga untuk mengetahui kondisi iPhone secara menyeluruh mulai dari software, baterai health, hingga layar.

​Bandingkan Harga Pasar

Sebelum membeli iPhone, Anda bisa melakukan riset harga pasar untuk unit yang ingin Anda beli. Biasanya iPhone iBox bekas memiliki harga yang tidak terlalu jauh dari harga barunya. Sedangkan untuk iPhone inter, harga akan bergantung pada jenis iphone, kondisi, hingga perawatannya.

Periksa Fisik dan Software

Pastikan Anda memeriksa unit iPhone baik secara fisik maupun software. Periksa apakah terdapat dent pada unit iPhone tersebut, sebab dent yang cukup parah memiliki depresiasi harga yang cukup cepat. Pastikan juga layar masih original untuk meminimalisir kerusakan yang vital. Anda juga bisa memeriksa beberapa hal lain seperti battery health dan juga kamera.

Pertimbangkan Kebutuhan Jangka Panjang

Jika Anda membeli iPhone untuk kebutuhan jangka panjang, maka sangat disarankan untuk membeli iPhone iBox dengan garansi resmi dari Apple. iPhone inter akan cocok, jika Anda mencari iPhone untuk jangka pendek atau ingin sekedar tes performa. Pastikan unit yang Anda beli merupakan iPhone resmi bukan iPhone refurbished sehingga Anda mendapatkan update iOS terbaru.

Harga iPhone Inter dan Ibox

Harga iPhone Inter dan Ibox

Harga iPhone inter sangat bervariasi tergantung dari tahun produksi iPhone dan juga kondisi. Sedangkan untuk unit iBox harga iPhone cenderung sama bahkan stabil. Berikut daftar harga iPhone iBox dan juga inter.

Harga iPhone iBox (Non Pro dan Non Promax)

iPhoneHarga
iPhone 17Rp17.249.000 (256GB).
iPhone 16Rp13.999.000 (128GB).
iPhone 15Rp10.999.000 (128GB).
iPhone 14Rp9.749.000 (128GB)
iPhone 13Rp8.249.000 (128GB)

 

Harga iPhone Inter

iPhoneHarga
iPhone 16Rp9.000.000  – Rp12.000.000
iPhone 15Rp7.000.000- Rp.9.000.000
iPhone 14Rp6.000.00 – Rp8.000.000
iPhone 13Rp5.000.000 – Rp8.000.000

 

Selain Harga, Ini Perbedaan iPhone 11 dan 12

Harga di atas bisa saja berubah tergantung dari kondisi iPhone, Anda juga bisa mendapatkan variasi harga yang lebih murah pada situs OLX. OLX membantu Anda menemukan gadget sesuai dengan kebutuhan Anda. Di situs OLX Anda bisa menemukan berbagai variasi harga untuk iPhone sesuai budget dengan aman dan nyaman. (AR)

Populer.
Berita Terkait