XMAX “Sultan” karya Chandra dari Samarinda menangi kelas Super MAXI di CustoMAXI 2025 Balikpapan. Biaya modifikasi tembus ratusan juta, velg seharga NMAX Turbo!
OLX News – Rangkaian keseruan CustoMAXI 2025 menyapa pecinta skutik premium Yamaha di Kalimantan Timur. Bertempat di Pasar Segar, Balikpapan pada Sabtu (18/10/2025), ajang modifikasi bergengsi ini berhasil menarik perhatian lebih dari 5.000 pengunjung yang memadati lokasi acara dari pagi hingga malam hari.
Event yang menjadi wadah para modifikator menyalurkan kreativitas ini diikuti oleh puluhan peserta, terbagi dalam dua kelas utama: Street MAXI dan Super MAXI.
Seperti di kota-kota sebelumnya, ubahan ekstrem pada model NMAX dan XMAX kembali jadi magnet utama berkat konsep yang elegan dan eksekusi detail berkelas.
80 Skuter MAXI Yamaha Penuhi Kuota CustoMAXI Semarang 2025
“Event CustoMAXI memang menjadi kontes modifikasi yang paling dinanti penggemar skutik MAXI Yamaha di Kalimantan. Selain jadi wadah untuk menyalurkan hobi dan gaya hidup, event ini juga menjadi barometer perkembangan tren modifikasi di wilayah ini,” ungkap Titan Gunawan, Chief Yamaha Area Terr.8 Kalimantan dalam keterangan tertulis.
Titan menambahkan, setelah absen beberapa tahun, Balikpapan menjadi satu-satunya kota di Kalimantan yang menggelar CustoMAXI tahun ini.
Kehadiran event tersebut sekaligus menjadi ajang silaturahmi bagi komunitas MAXI Yamaha dan inspirasi bagi pengguna umum yang ingin melakukan modifikasi personal pada skutik mereka.
Berkah Beli Yamaha Mio M3, Seorang Ibu Asal Poso Langsung Jadi Miliarder!
Selain kontes utama, CustoMAXI Balikpapan juga diisi dengan Rolling City oleh sekitar 50 bikers MAXI Yamaha yang menjelajahi berbagai ikon kota Balikpapan.
Tak hanya itu, suasana makin hidup lewat dance challenge dan live performance DJ Pehol yang menambah euforia di lokasi acara.
XMAX “Sultan” Pakai Velg Seharga NMAX Turbo Jadi Juara

Dari deretan karya modifikasi yang tampil, motor XMAX Connected garapan Chandra dari Samarinda berhasil mencuri perhatian juri sekaligus menyabet gelar Juara 1 Kelas Super MAXI XMAX.
Motor yang dijuluki XMAX “Sultan” ini tampil dengan konsep Black Mamba, menonjol lewat kombinasi karbon fiber dan grafis merah menyala yang memberikan kesan eksklusif sekaligus garang.
Bagian wajah motor dipercantik dengan lampu LED biled, sementara sektor mesin mendapat peningkatan kapasitas hingga 380cc.

Detail CNC pada cover mesin dengan kisi-kisi aerodinamis mempertegas aura premium.
Namun, yang paling mencolok tentu bagian kaki-kaki. Suspensi, sistem pengereman, hingga velg aftermarket premium menggantikan komponen standar.
Harga satu set velg yang dipakai bikin kaget, mencapai Rp38 juta, atau setara dengan harga satu unit NMAX Turbo.
Jadi tidak heran jika motor garapan Motolab Garage GJRT Samarinda ini layak dijuluki XMAX “Sultan”.

“Senang banget bisa ikut event CustoMAXI di Balikpapan. Ini pertama kali saya ikut, dan persiapannya benar-benar kejar tayang, kurang dari dua bulan,” ujar Chandra, sang pemilik XMAX “Sultan”.
“Kami ingin menampilkan hasil modifikasi yang bukan cuma keren tapi juga punya konsep kuat dan detail. Semua part kami pilih dari produk premium biar hasilnya maksimal. Alhamdulillah akhirnya bisa juara,” lanjutnya dengan senyum bangga.
Setelah menyapa Kalimantan, CustoMAXI 2025 akan melanjutkan perjalanannya ke Banda Aceh sebagai seri penutup dari rangkaian kompetisi modifikasi terbesar Yamaha tahun ini. (Z)



























