Upgrade penampilan Yamaha MT 15 dengan maksimal walau budget minimal dengan lima aksesoris ini.
OLX News – Yamaha MT 15 memang identik dengan gaya street fighter-nya yang garang dan sporty. Tapi kamu tetap bisa memolesnya jadi lebih gahar dengan aksesoris yang tepat.
Kalau budget-mu pas-pasan dan berniat meng-upgrade tampilan motor secara bertahap, sebaiknya ketahui dulu aksesoris mana yang paling terjangkau untuk mengurangi pengeluaran.
5 Aksesoris Resmi Yamaha MT 15 dengan Harga Bersahabat
Inilah daftar aksesoris Yamaha MT 15 di bawah Rp500.000 yang ramah di kantong namun tetap bikin tunggangan makin ciamik.
1. Fuel Cap (Rp115.000)
Fuel cap Yamaha MT 15 merupakan aksesoris yang bukan cuma fungsional tetapi stylish. Didesain untuk memproteksi tangki bahan bakar motor.
Materialnya yang kokoh melindungi tangki dari goresan dan juga mencegah resleting jaket menggores lapisan cat. Dengan begitu, motor kesayangan bakal senantiasa mulus.
Selain itu, terdapat pula logo asli Yamaha. Logo ini menambah sentuhan orisinalitas pada motor dan meningkatkan pride-mu sebagai pengendara.
2. Tank Pad (Rp125.000)
Tank pad ini, atau juga bisa disebut tank protector/tank grip, adalah aksesori protektif yang fungsinya beragam, seperti perlindungan, cengkeraman, dan estetika. Berbahan resin yang awet, sangat cocok untuk Yamaha MT 15 tipe Hyper Naked.
Tambahkan tank pad ini ke motor untuk menjaga tangki bahan bakar terkena goresan, benturan, dan lain-lain yang mungkin terjadi akibat kontak dengan sabuk, resleting, atau barang bawaan.
Di sisi lain, permukaan bertekstur pada tank pad juga menyokong lutut. Aksesoris ini juga berguna untuk kontrol dan stabilitas, apalagi selama motor berakselerasi, mengerem, dan menikung.
3. Visor Smoke (Rp303.000)
Bergaya sporty, visor smoke ini dapat membuat tampilah Yamaha MT 15 semakin mengintimidasi. Dilihat dari sudut mana pun, aksesoris tersebut tetap mencuri perhatian.
Walau murni bersifat estetika, visor smoke Yamaha tidak boleh kamu lewatkan. Buat pengemudi lain iri dengan aksesoris stylish ini yang sangat mudah instalasinya.
4. Holder Handle Upper (Rp353.500)
Terbuat dari aluminium yang tidak mudah berkarat, holder handle Yamaha MT 15 hadir sebagai aksesoris yang menggabungkan unsur power dan style bagi rider. Aksesoris ini memberi sensasi genggaman yang mantap serta desain modern pada motor.
Tersedia dalam warna Gold dan Silver yang cantik, aksesori ini dalam sekejap mengubah drastis look MT 15-mu. Di samping itu, materialnya juga kokoh sehingga sangat terjamin kualitasnya.
5. Racing Stand (Rp450.000)
Agar perawatan lebih mudah, pertimbangkan membeli racing stand Yamaha MT 15 ini. Aksesoris ini bisa kamu pakai untuk mengangkat roda belakang supaya kamu gampang mengakses rantai dan suspensi selama proses servis. Jadi, jangan ngaku pecinta otomotif kalau belum punya alat yang satu ini ya!
Dapatkan aksesoris resmi Yamaha MT 15 ini di marketplace tertentu. Meski terjangkau, masing-masing tetap punya pesonanya masing-masing untuk mendongkrak penampilan tungganganmu kok.
Masih sibuk hunting Yamaha MT 15? Yuk, temukan di OLX sekarang juga! Tinggal download aplikasi OLX di Play Store atau App Store dan mulai deh bertransaksi.