SUV JETOUR T2 raih 5 bintang ASEAN NCAP alias rating tertinggi. Bukan cuma tampang gagah, mobil ini terbukti aman dengan struktur bodi kokoh dan fitur canggih yang cocok untuk jalanan Indonesia.
OLX News – JETOUR T2 yang meluncur di Indonesia akhir tahun lalu baru saja membuktikan kalau dia bukan cuma modal tampang “sangar” doang.
Berdasarkan hasil uji tabrak terbaru yang dilakukan oleh New Car Assessment Program for Southeast Asian Countries (ASEAN NCAP), JETOUR T2 sukses menyabet rating tertinggi, yaitu bintang lima.
JETOUR T2 berhasil mengumpulkan total skor keseluruhan 86,50 poin. Hebatnya lagi, nilai memuaskan ini langsung didapat pada uji penilaian pertama (first assessment), yang artinya struktur dan sistem keamanan mobil ini memang sudah matang sejak dari pabriknya.
JETOUR T2, Gagah di Jalur On-Road, Tangguh Diajak Off-Road
Detail penilaiannya juga menarik. Untuk Perlindungan Penumpang Dewasa (AOP), T2 dapat skor 37,17 poin. Perlindungan Penumpang Anak (COP) dapat 15,94 poin. Sedangkan untuk Bantuan Keselamatan (SA) nilainya 17,14 poin.
“Hasil ini membuktikan JETOUR T2 nggak cuma mengandalkan ketangguhan mesin, tapi juga teknologi keselamatan yang bikin penggunanya merasa aman di setiap perjalanan,” terang Peter Zhang, President Director PT JETOUR Sales Indonesia melalui siaran pers.
Bagian yang paling relevan buat kita di Indonesia. Salah satu poin penilaian ASEAN NCAP adalah Keselamatan Pengendara Sepeda Motor (MS), dan di sini JETOUR T2 dapat skor 16,25 poin.
Yang bikin salut, fitur Blind Spot Detection (BSD) di mobil ini berhasil mencatatkan skor sempurna. Ini penting banget, mengingat kondisi lalu lintas kita yang terkenal padat dan banyak banget motor “nyelip” di kiri-kanan. Artinya, fitur ini beneran efektif buat bantu pengemudi menghindari insiden sama pemotor.
“Otot Kawat, Tulang Besi”

Dari sisi struktur bodi (keselamatan pasif), JETOUR T2 ini ibarat punya “tulang besi”. Mobil ini dibuat menggunakan 80% baja berkekuatan tinggi (high strength steel) yang dirancang buat menyebarkan energi benturan secara efektif biar nggak fokus di satu titik.
Kekokohannya juga terbukti dari tingkat rigiditas torsional yang mencapai 31.000 Nm per derajat. Gampangnya, butuh gaya setara 2 ton cuma buat muter bodi mobil ini satu derajat doang. Jadi kalau amit-amit terjadi benturan, kabin penumpang bakal lebih terlindungi dari deformasi atau penyok parah.
JETOUR T2, SUV Offroad Paling Siap Diajak Jelajah Indonesia
Fitur Canggih Buat Jaga Keselamatan
Selain struktur bodi yang kuat, JETOUR T2 juga dibekali segudang fitur keselamatan aktif dan bantuan pengemudi (ADAS).
Fitur standar kayak ESC, ABS, dan pengingat sabuk pengaman di semua kursi sudah pasti ada. Tapi yang bikin makin aman adalah kehadiran fitur-fitur canggih kayak Forward Collision Warning (FCW) dan Autonomous Emergency Braking (AEB) yang ngebantu banget pas macet.
Buat perjalanan jauh kayak di tol, ada fitur Lane Departure Warning (LDW), Lane Keep Assist (LKA), dan Auto High Beam (AHB) yang bikin nyetir jadi lebih rileks tapi tetap waspada. Nggak ketinggalan ada ISOFIX buat kursi anak dan fitur perlindungan pejalan kaki juga.
Jadi, dengan raihan lima bintang ASEAN NCAP ini, JETOUR T2 membuktikan diri sebagai “Rugged Adventure SUV” yang paket lengkap: desainnya dapet, performanya tangguh, dan yang terpenting, keamanannya sudah teruji kelas dunia.
Sebagai informasi tambahan, sejak pertama kali diperkenalkan, total penjualan global JETOUR T2 sudah tembus lebih dari 400.000 unit. Angka ini menunjukkan kalau mobil ini memang banyak diminati di berbagai negara. (Z)





























