Kabar naas datang dari Bogor, longsor Tol Bocimi terjadi pada Rabu, 3 April 2024 sekitar pukul 20.00 WIB. ruas tol Bocimi (Bogor – Ciawi – Sukabumi) arah Jakarta menuju Sukabumi, tepatnya di KM 64+600 mengalami longsor dan mengakibatkan lubang cukup besar.
News.OLX – Kejadian itu sendiri mengakibatkan satu mobil Isuzu Panther terperosok ke dalam jurang sedalam 15 meter, serta dua kendaraan lainnya mengalami kecelakaan tunggal akibat menghindari lubang akibat longsor.
Diketahui semua penumpang mobil-mobil tersebut selamat dan hanya mengalami luka ringan dan sudah dievakuasi ke rumah sakit terdekat.
Akibat kejadian longsor Tol Bocimi ini, lalu lintas dari arah Jakarta dialihkan melalui Gerbang Tol Cigombong. Sedangkan lalu lintas yang dari Parungkuda mengarah ke Jakarta ditutup.
Manajemen PT Trans Jabar Tol sebagai pihak pengelola Tol Bocimi sejauh ini masih berusaha mengidentifikasi dampak longsor terhadap lajur lainnya dan melakukan tindakan perbaikan agar secepatnya bisa digunakan kembali.
Sebagai informasi, Tol Bocimi merupakan kelanjutan dari Tol Jagorawi yang membentang sepanjang 53,6 kilometer, menghubungkan Jakarta, Bogor dan Sukabumi via jalan tol.
Jalur tol yang terdampak longsor ini sebenarnya belum genap setahun diresmikan Presiden Joko Widodo.
Tol Bocimi Seksi 2 Cigombong – Cibadak sepanjang 11,9 kilometer diresmikan pada 4 Agustus 2023 lalu.
Saat itu Presiden Joko Widodo didampingi Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono, Menteri BUMN Erick Thohir, dan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil .
Sementara Tol Bocimi Seksi 1 Ciawi – Cigombong sepanjang 15,35 kilometer sudah dioperasikan sejak tahun 2018 silam.
Menanggapi kejadian ini, Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Muhadjir Effendy mengkhawatirkan potensi bakal terganggunya proses arus mudik.
“Sekarang ini sedang ada kejadian longsor Tol Bocimi, yang tentu saja itu akan sangat mengganggu perjalanan mudik. Tetapi pihak Korlantas sudah berupaya bagaimana nanti melakukan rekayasa jalur itu,” ujarnya seperti dikutip dari Wartakota, Kamis (4/4/2024).
“Mudah-mudahan ini tidak akan terlalu mengganggu perjalanan mudik nanti,” pungkasnya.