Sabtu, Mei 3, 2025
Lainnya
    BeritaMG Bawa 10 Unit Kendaraan di IIMS 2025, Ada yang Kolaborasi dengan...

    MG Bawa 10 Unit Kendaraan di IIMS 2025, Ada yang Kolaborasi dengan Arsenal 

    MG memboyong 10 unit terbaiknya di IMSS 2025, termasuk seri MG 4 EV X-Power dengan livery khas Arsenal.

    OLX News – MG Motor Indonesia kembali menunjukkan eksistensinya di industri otomotif Tanah Air dengan partisipasi penuh dalam Indonesia International Motor Show atau IIMS 2025. Bertempat di JIExpo Kemayoran, memboyong 10 unit kendaraan terbaiknya, termasuk model kolaborasi eksklusif dengan klub sepak bola Arsenal.

    - Advertisement -

     

    MG

    - Advertisement -

    Kolaborasi Global, Inovasi Lokal

    Dalam gelaran IIMS 2025 yang berlangsung selama 11 hari, mereka mengusung tema “The Heritage of Innovation”. Tema ini merefleksikan sejarah panjang perusahaan selama 100 tahun dan komitmennya dalam menghadirkan inovasi terkini di setiap produknya. 

    Salah satu highlight utama adalah kolaborasi dengan Arsenal FC. MG 4 EV X-Power dengan livery klub bola tersebut menjadi pusat perhatian pengunjung, menyatukan dunia otomotif dan sepak bola dalam satu tampilan yang memukau.

    - Advertisement -

    “Kolaborasi dengan Arsenal merupakan langkah strategis kami untuk semakin dekat dengan konsumen, terutama generasi muda yang menyukai olahraga dan gaya hidup modern,” ujar He Guowei, CEO MG Motor Indonesia.

    Ciri paling mencolok dari seri EV ini adalah livery Arsenal yang menghiasi seluruh bodi mobil. Ini menampilkan warna merah khas Arsenal dan logo klub yang ikonik, membuat mobil ini sangat mudah penggemar The Gunners kenali.

    Line-up Lengkap, Pilihan Beragam

    Selain MG 4 EV X-Power, perusahaan ini juga memamerkan berbagai model menarik lainnya, mulai dari kendaraan listrik hingga hybrid

    MG Cyberster, mobil sport listrik konsep, menjadi simbol inovasi terbaru dari mereka. Mobil ini menawarkan desain futuristik dan performa tinggi yang siap memukau para penggemar otomotif.

    Untuk pasar kendaraan listrik, merek asal London ini juga menghadirkan MG 4 EV dan MG ZS EV yang telah terbukti populer di Indonesia. Kedua model ini menawarkan kombinasi performa, efisiensi, dan fitur canggih yang tak tertandingi.

    Bagi konsumen yang mencari kendaraan berbahan bakar konvensional, MG menyediakan pilihan yang beragam seperti MG ZS, MG 5 GT, dan MG HS. Masing-masing model menawarkan karakteristik yang berbeda untuk memenuhi kebutuhan dan preferensi yang beragam.

    MG VS HEV: Solusi Ramah Lingkungan

    Merek ini juga tidak ketinggalan menghadirkan MG VS HEV, kendaraan hybrid yang menggabungkan efisiensi bahan bakar dengan performa yang menyenangkan. 

    MG VS HEV menjadi pilihan tepat bagi konsumen yang ingin berkontribusi dalam menjaga lingkungan tanpa mengorbankan kenyamanan berkendara.

    Test Drive Seru, Pengalaman Tak Terlupakan

    Selama IIMS 2025, pengunjung dapat langsung merasakan sensasi berkendara dengan mobil MG melalui program test drive yang tersedia. Dengan enam unit kendaraan yang siap digunakan, pengunjung dapat mencoba berbagai model yang ada dan menemukan mobil yang paling sesuai dengan kebutuhan mereka.

    “Kami berharap partisipasi kami di IIMS 2025 dapat menginspirasi masyarakat Indonesia untuk memilih kendaraan yang tidak hanya stylish dan performance, tetapi juga ramah lingkungan,” tutur He Guowei. (RK/Z)


     

    Populer.
    Reka Harnis
    Reka Harnis
    Passionate about turning ideas into engaging, informative, and SEO-friendly content.
    Berita Terkait