Jumat, Januari 2, 2026
MotorMotor Keyless Juga Bisa Dicuri, Ini Solusinya

Motor Keyless Juga Bisa Dicuri, Ini Solusinya

OLX News – Saat ini, sistem kunci pintar atau motor keyless banyak digunakan pada motor terbaru meskipun diakui lebih aman, teknologi ini tetap memiliki celah.

- Advertisement -

Jika selama ini masyarakat menganggap motor keyless tidak bisa dicuri, tetapi kini sudah banyak kasus pencurian pada motor keyless.

Meskipun sepeda motor dengan teknologi keyless menawarkan kepraktisan dan tingkat keamanan yang lebih tinggi, terdapat risiko pencurian jika pengguna kurang memahami cara penggunaannya.

- Advertisement -

Sebuah aksi pencurian sepeda motor berteknologi keyless menjadi viral di media sosial, terjadi di Kampung Bahari, Tanjung Priok, Jakarta Utara.

Pelaku yang terekam oleh kamera CCTV tidak menghidupkan motor, tetapi mendorongnya dengan tangan, karena sepeda motor tersebut menggunakan sistem keyless dengan remote terpisah.

- Advertisement -

Peristiwa ini mengingatkan pentingnya pemilik motor keyless untuk memahami penggunaan yang tepat agar tetap terjaga keamanannya.

Panduan Menggunakan Kunci Keyless

Teknologi smart key system memang dapat dibilang terobosan teknologi baru untuk memberikan keamanan bagi pemilik motor, sehingga bisa nyaman ketika memarkirkan kendaraan.

Motor keyless ini memang belum diterapkan pada berbagai varian motor pada seluruh pabrikan. Biasanya motor keyless ini terdapat pada varian motor termahal.

Sehingga dapat dikatakan teknologi smart key system ini tidak terdapat pada seluruh sepeda motor, sehingga pengetahuan dalam menggunakannya masih terbatas.

Untuk meningkatkan keamanan dan kenyamanan saat berkendara, Honda telah mengintegrasikan teknologi Honda Smart Key System pada berbagai model sepeda motor terbarunya.

Dengan teknologi tersebut, kebutuhan akan anak kunci konvensional dihapus dan digantikan oleh sistem remote pintar.

Honda Smart Key System Dilengkapi dengan 2 Fitur

Pabrikan Honda membenamkan dua fitur pada motor keyless yang dapat mempermudah pengguna dan mengantisipasi aksi pencurian, diantaranya adalah:

1. Sistem Back Answer

Fitur ini sangat membantu kamu untuk menemukan motor yang kamu parkir. Biasanya saat diparkiran yang penuh dengan motor, kamu akan merasa bingung mencari letak motor kamu.

Dengan adanya sistem jawab kembali, maka kamu cukup menekan tombol pada remote, maka motor akan berbunyi sebagai sinyal keberadaan letak motor diparkirkan.

2. Alarm Anti-Pencurian

Fitur ini sebagai pelengkap dalam sistem alarm motor keyless. Kondisinya motor akan akan mengeluarkan suara buzzer dan menyalakan lampu sein jika motor diangkut dengan paksa.

Sehingga tak heran jika fitur Honda Smart Key System adalah inovasi yang memberikan tingkat keamanan tambahan bagi pengendara.

Namun, untuk menjaga kinerjanya, pastikan pengguna mengikuti pedoman dan tips penggunaan dengan benar.

motor keyless
sumber: planet ban

Tips Penting untuk Meningkatkan Keamanan Motor Keyless

Meski kamu telah memiliki motor keyless bukan berarti motor kamu tidak bisa dicuri. Ada beberapa langkah krusial yang bisa kamu lakukan agar sistem keyless dapat bekerja optimal, mencegah terjadinya pencurian motor, diantaranya adalah:

1. Pastikan LED Merah Menyala Saat Tidak Digunakan

Meski motor keyless memiliki sistem perlindungan yang canggih, tetapi kamu juga tidak boleh teledor dalam mengunci motor.

Langkah yang dapat kamu lakukan dengan memastikan bahwa remote yang telah kamu gunakan LED nya berwarna merah. Hal itu, sebagai tanda remote dalam keadaan off, sehingga sistem bekerja optimal.

2. Simpan ID Tag di Tempat Aman

ID Tag dipakai untuk registrasi ulang jika terdapat masalah pada motor keyless. Jangan dibawa saat bepergian, simpan di rumah atau tempat aman lainnya.

Karena ID tag ini yang dibutuhkan dibengkel saat kamu ingin memperbaiki smart key system, sehingga tidak menelan biaya yang mahal.

3. Jaga Remote Tetap Kering

Jika anak kunci perlu kamu jaga agar tidak lupa menaruh, maka remote juga harus diperlakukan serupa. Kamu harus hindari remote dari air.

Karena remote terdiri dari komponen elektronik, maka Air dapat merusak sistem elektronik. Jauhkan dari hujan, tumpahan air, atau kelembapan tinggi.

4. Selalu Bawa Kunci Darurat

Gunakan kunci darurat hanya dalam situasi mendesak. Simpan terpisah dari remote utama agar tidak hilang bersama.

5. Jauhkan dari Benda Bermagnet

Jangan menyimpan remote dekat dengan alat musik, ponsel, atau gantungan magnet. Medan magnet dapat mengganggu fungsi kunci.

6. Hindari Menyimpan Remote di Bagasi

Jangan simpan kunci keyless di bagasi sepeda motor. Pastikan jarak lebih dari 2 meter antara remote dan motor, atau matikan remote dengan menekan tombol OFF.

7. Hindari Menekan Tombol Saat Tidak Digunakan

Ketika remote dalam mode OFF, hindari menekan tombol-tombol yang dapat mengganggu sistem. Kunci smart key ini menawarkan teknologi yang tidak hanya memudahkan.

Tetapi juga menekankan aspek keselamatan dan kenyamanan bagi pengendara. Meski demikian, pengguna memiliki tanggung jawab besar dalam menjaga agar teknologi yang diterapkan berfungsi secara optimal.

8. Hindari Guncangan dan Beban Berat

Guncangan dapat merusak komponen internal. Jangan menjatuhkan atau meletakkan benda berat di atas remote.

9. Jaga Kondisi Fisik Remote

Hindari membuka, menggesek, atau melubangi penutup remote. Ini bisa mengurangi sensitivitas dan merusak perangkat.

Dengan memanfaatkan sistem Honda Smart Key dan mengikuti instruksi pemakaian yang sesuai, kami percaya bahwa konsumen dapat merasakan ketenangan dan kenyamanan yang lebih saat berkendara.

Populer.
Tony Prasetyo
Tony Prasetyo
Producing, analyzing and publishing original and high quality SEO articles.
Berita Terkait