Ratusan game mendapatkan diskon pada ajang Days of Play di Play di PlayStation. Yuk, cek apa saja yang diskon!
News.OLX – Para pengguna PS4 dan PS5 beberapa hari mendatang dapat berbahagia, sebab Sony melalui PlayStation Store menggelar event Days of Play, yaitu pesta diskon terhadap berbagai game pada kedua konsol ini.
Penasaran berapa diskon dan game apa saja yang bisa kamu beli secara murah pada Days of Play ini? Yuk cek rinciannya!
Diskon Days of Play Mencapai 90%
Event diskon ini skalanya tidak kaleng-kaleng, karena potongan harga untuk game di PS4 dan PS5 mencapai 90% dengan durasi kegiatan berlangsung pada tanggal 28 Mei 2024 lalu hingga 12 Juni 2024 mendatang.
Ada ratusan game populer yang dibanderol murah ini, sehingga para player bisa membeli sebanyak-banyaknya permainan yang selama ini sudah diincarnya.
Pada pembahasan berikutnya, kami akan merinci sejumlah game yang mendapatkan diskon ini. Namun, jangan kaget apabila kamu menemukan bahwa lebih banyak game yang didiskon tersedia pada PS4 saja.
Kabar baiknya, PS5 sudah menggunakan fitur Backward Compatibility. Dengan begitu, kamu dapat memainkan mayoritas permainan dari PS4. Tapi perlu diingat, beberapa fitur game di PS4 kemungkinan tidak dapat kamu pergunakan nanti.
Daftar Harga Diskon Game pada Event Days of Play
Contoh diskon terbesar mencapai 90% pada Days of Play di PS4 dan PS5 ini adalah pada permainan NBS 2K24 Kobe Bryant Edition.
Awalnya game ini berharga Rp890.000 di PS4 dan Rp999.000 di PS5. Setelah diskon, maka di masing-masing konsol, harganya hanya menjadi Rp89.000 dan Rp99.900 saja. Mengingat game NBA 2K24 pertama kali rilis pada September 2023 lalu, harganya bisa turun drastis dalam waktu sembilan bulanan saja.
Lalu, game berharga tinggi yang diskon besar lainnya adalah Back 4 Blood di PS4 dan PS5. Game FPS (First Person Shooter) yang dapat kamu mainkan secara multiplayer ini yang awalnya berharga Rp809.000 ini sekarang hanya Rp80.900.
Selain itu, permainan premium yang terkenal mahal juga mendapatkan diskon lumayan besar, walaupun tidak sampai 90%.
Beberapa permainan yang mendapat diskon di Days of Play dapat kamu cek pada tabel berikut:
Nama Game | Harga Diskon | Konsol |
Hogwarts Legacy | Rp495.000 (50% dari Rp990.000) | PS5 |
Cyberpunk 2077 | Rp419.400 (40% dari Rp699.000) | PS4 dan PS5 |
God of War Ragnarok | Rp586.350 (43 %dari Rp 1 juta) | PS4 dan PS5 |
Marvel’s Spider-Man 2 | Rp730.590 (29% dari Rp 1 juta) | PS5 |
Sid Meier’s Civilization VI | Rp45.000 (90% persen dari Rp 450.000) | PS4 |
Tembo the Badass Elephant | Rp19.500 (90% dari Rp 195.000) | PS4 |
The Last Campfire | Rp19.900 (90% dari Rp 199.000) | PS4 |
Wildcat Gun Machine | Rp19.900 (90% dari Rp 199.000) | PS4 |
Grand Theft Auto V: Premium Edition (GTA V/GTA 5) | Rp214.500 (50% dari Rp 429.000) | PS4 |
Final Fantasy VII Remake | Rp214.500 (50% dari Rp 429.000) | PS4 |
MotoGP 24 | Rp524.000 (25% dari Rp 699.000) | PS4 dan PS5 |
Temukan Game Lainnya di PlayStation Store
Selain beberapa daftar di atas, masih banyak game di Days of Play yang diskon besar-besaran. Kamu dapat langsung mengeceknya melalui PlayStation Store untuk informasi ketersediaan diskon dan besarannya.
Pastikan untuk cek dalam rentang waktu diskon saja ya, agar diskon tersebut bisa kamu dapatkan.
Nah, setelah mendapatkan informasi terkait diskon pada ajangan Days of Play, jangan lupa untuk mampir juga ke OLX apabila kamu sedang mencari barang dan kendaraan bekas. Unduh juga aplikasi OLX di Google Play Store dan App Store.