Cek sejumlah spesifikasi Redmi 12 dan harga resminya sebelum kamu memutuskan untuk membelinya!
OLX News – Spesifikasi Redmi 12 perlu kamu cek dulu sebelum memutuskan membeli smartphone terjangkau keluaran Xiaomi ini.
Sebagai smartphone entry level, tentu spesifikasinya tidak terlalu gahar jika kamu bandingkan dengan perangkat di kelas atas. Oleh karena itu, mari cek dulu, cocok tidaknya kamu dengan perangkat ini melalui informasi mengenai spesifikasi Redmi 12 di bawah!
Spesifikasi umum Redmi 12
Untuk spesifikasi Redmi 12 secara umum atau teknis, silakan cek tabel di bawah ini:
Spesifikasi | Keterangan |
Dimensi dan berat | 168.6 mm x 76.28 mm x 8.17 mm, 198.5 gram |
Layar | IPS LCD 6.79 inci, refresh rate 90Hz, resolusi 1080 x 2400 piksel, dengan kerapatan 396 ppi dan rasio 20:9 |
Chipset | MediaTek Helio G88 |
CPU dan GPU | Octa-core (2×2.0 GHz Cortex-A75 & 6×1.8 GHz Cortex-A55), Mali-G52 MC2 |
Sistem Operasi | Android 13, MIUI 14 |
RAM dan penyimpanan | 8 GB/128 GB dan 256 GB |
Kamera | Belakang: 50 MP (wide) f/1.8, 8 MP (ultrawide), f/2.2, 2 MP (macro), f/2.4 - Advertisement - Depan: 8 MP (wide), f/2.1 |
Baterai | Li-po 5000 mAh, fast charging 18W |
Konektivitas | WLAN, Bluetooth, GPS, USB Tipe-C, USB OTG |
Fitur | Sensor fingerprint (samping), cahaya, kompas, akselerometer, proksimitas; radio FM, microUSD maksimal 1 TB, Jack 3.5 mm |
Warna | Polar Silver, Sky Blue, dan Midnight Black |
Spesifikasi Unggulan Redmi 12
Beberapa spesifikasi unggulan yang membuat Redmi 12 ini lebih unggul daripada pesaingnya adalah:
1. Chipset yang Tangguh di Kelasnya
Walaupun termasuk smartphone entry level, tapi Xiaomi tetap memperhatikan performa dari Redmi 12 ini. Untuk menunjang performanya, Redmi 12 dibekali oleh chipset MediaTek Helio G88. Dengan kolaborasi bersama CPU dan GPU, performanya untuk penggunaan sehari-hari sudah sangat mumpuni.
Kamu dapat cek media sosial, menonton, berkirim pesan, atau berbagai hal lainnya tanpa perlu khawatir perangkat ngelag.
Selain itu, chipset ini masih sanggup untuk mendampingi kamu bermain game, seperti FIFA Soccer, Mobile Legends, dan game lainnya secara lancar.
2. Spesifikasi Layarnya yang Bagus
Kualitas layar Redmi 12 ini terbilang oke. Selain ukurannya yang lebar, smartphone ini telah memakai IPS LCD, sehingga bisa membuat pengalaman menonton, bermain game, atau terkait multimedia lainnya sangat bagus.
Walaupun tidak memanfaatkan panel AMOLED, IPS LCD pada smartphone ini sudah mencukupi untuk penggunaan harian dan kebutuhan hiburan. Berkat resolusi Full HD+, ketajaman layar juga lebih bagus.
Refresh rate yang mencapai 90 Hz ini mendapatkan dukungan fitur AdaptiveSync, yang akan membuat refresh rate pada layar beradaptasi sendiri, karena menyesuaikan dengan aktivitas pengguna.
Dengan sertifikasi SGS Low Blue Light, matamu tetap akan terasa nyaman walaupun smartphone dipergunakan dalam waktu yang lama.
3. Baterainya Awet Seharian
Berkapasitas 5000 mAh, baterai Redmi 12 tergolong besar untuk kelas entry. Dengan kapasitasnya ini, baterai smartphone tersebut bisa bertahan seharian apabila hanya dipakai untuk penggunaan harian.
Selain baterai yang awet, Redmi 12 juga telah menggunakan fitur fast charging. Di mana untuk pengisian daya 29% membutuhkan waktu 30 menit dan pengisian penuh selama 2 jam 7 menit.
4. Memakai Android 13 dan MIUI 14
Kolaborasi Android 13 dan MIUI 14 pada Redmi 12 merupakan kabar gembira, karena mengalami peningkatan dari pendahulunya, Redmi 10. Dengan upgrade ini, proses pengoperasian smartphone bisa berjalan lebih maksimal.
Harga Redmi 12 di Indonesia
Redmi 12 kini hadir di Indonesia dengan tiga pilihan warna menarik: Midnight Black, Sky Blue, dan Polar Silver. Berikut adalah harga untuk setiap varian Redmi 12 yang tersedia:
- Redmi 12 RAM 8 GB/128 GB: Rp1.999.000
- Redmi 12 RAM 8 GB/256 GB: Rp2.199.000
Ponsel ini akan mulai tersedia untuk pembelian online pada tanggal 1 Agustus, melalui program penawaran perdana yang berlangsung dari pukul 12.00 hingga 23.59 WIB. Penjualan offline perdana Redmi 12 akan dimulai pada tanggal 8 Agustus di toko resmi Xiaomi dan mitra resminya.
Sedangkan jika ingin lebih murah, cek versi bekasnya di OLX. Pasang aplikasi OLX yang dapat kamu unduh di Google Play Store dan App Store.