Kamis, Januari 8, 2026
MotorSpesifikasi Yamaha YZF-R25 dan Update Harga Terbaru

Spesifikasi Yamaha YZF-R25 dan Update Harga Terbaru

YAMAHA YZF-R25 MENJADI SALAH SATU SPORT FAVORIT TANAH AIR. SEPERTI APA SPESIFIKASINYA? BERAPA HARGA TERKINI?

Yamaha YZF-R25 adalah unit motor sport yang menjadi pesaing langsung Kawasaki Ninja 250R di Indonesia. Keduanya sama-sama mengusung mesin dua silinder. Lantas, bagaimana spesifikasinya? Berapa kisaran harganya? Jika kamu berminat, temukan informasi lebih lanjut berikut ini.

- Advertisement -

Spesifikasi Yamaha YZF-R25

SpesifikasiKeterangan
Dimensi Panjang 2.090 x lebar 720 x tinggi 1.135
Bobot 166 kg
Tipe mesin Pendingin cair, 4 langkah, DOHC 4 katup
Diameter x langkah 60,0 x 44,1 mm
Volume total silinder 249 cm3
Output maksimum26.5kW/36.0PS/35,5 HP pada 12.000rpm
Torsi maksimum 22.6 Nm/2.30 kgm pada 10.000 rpm
Kapasitas tangki BBM 14 liter
Pasokan bahan bakarFuel Injection
TransmisiConstant mesh 6-speed/Return type
Ban depan & belakang110/70-17 & 140/70-17
Rem depan & belakangHydraulic disc & Hydraulic disc
Suspensi depan & belakangTelescopic & Swingarm 

Mesin

Yamaha YZF-R25 punya dapur pacu paralel-twin 249 cc injeksi. Performanya mampu menghasilkan 35,5 hp dengan torsi maksimal hingga 22,6 Nm (2,3 kgm). 

Mesinnya terbuat dari konstruksi DiASil (Die casting Aluminium-Silikon). Bahan ini mampu membantu mengurangi bobot sekaligus menyempurnakan pelepasan panas mesin.

- Advertisement -

Motor ini adalah penerus Yamaha R15M yang memiliki karakter line up motor Yamaha kapasitas besar.

Rangka

Motor ini menggunakan rangka baja yang minim lekukan dan pengelasan. Tujuannya untuk mempermudah pembuatan dengan biaya lebih terjangkau.

- Advertisement -

Fitur

Salah satu fitur yang menonjol dari motor ini adalah desain ruang bakarnya. Desain ini mampu menciptakan pusaran campuran udara dan bahan bakar. Dengan begitu lebih dapat membantu menciptakan pembakaran yang lebih baik.

Harga Yamaha YZF-R25

Lantas, berapa harga Yamaha YZF-R25? Berikut adalah kisarannya hingga November 2024: 

  • Yamaha YZF-R25 non ABS: Rp63 juta
  • Yamaha YZF-R25 ABS: Rp70 juta

Sebagai catatan, harga tersebut bisa berubah kapan saja. Kamu bisa cek update di OLX!

Populer.
Reka Harnis
Reka Harnis
Passionate about turning ideas into engaging, informative, and SEO-friendly content.
Berita Terkait