Jumat, Januari 30, 2026
TeknoGadgetSetara Snapdragon Berapa? Ini Daftar Urutan Chipset Mediatek Terbaru Tahun Ini!

Setara Snapdragon Berapa? Ini Daftar Urutan Chipset Mediatek Terbaru Tahun Ini!

Temukan HP performa tinggi tahun ini lewat urutan chipset MediaTek berikut!

- Advertisement -

OLX News – Chipset merupakan pusat kendali perangkat yang terintegrasi dengan komponen penting seperti CPU, GPU, dan sistem lainnya. Tak heran, chipset sering disebut dengan istilah “otak” smartphone sebab berperan dalam mengatur semua fungsi sistem, performa, grafis, konektivitas hingga efisiensi daya ponsel. Di era yang serba cepat dan dinamis, chipset smartphone dituntut mampu memenuhi kebutuhan yang beragam secara cepat dan efektif.

Oleh karena permintaan itulah, chipset HP terus mengembangkan produk mereka untuk performa maksimal. Salah satu chipset yang banyak digunakan oleh smartphone di Indonesia adalah MediaTek. Chipset yang diproduksi oleh MediaTek Inc ini mampu menghadirkan chipset dengan performa tinggi untuk berbagai kebutuhan mulai dari multitasking, bermain game, hingga editing.

- Advertisement -

Urutan Chipset MediaTek

Pada tahun ini, MediaTek merilis chipset yang luar biasa untuk kebutuhan aplikasi berat hingga gaming yang maksimal. Dengan mengetahui berbagai chipset dari MediaTek, akan membantu Anda dalam memilih HP apa yang cocok untuk kebutuhan. Berikut ini adalah urutan Chipset MediaTek terbaru berdasarkan performa.

MediaTek Dimensity

Dimensity series menjadi prosesor paling baru dengan performa paling kencang yang dikeluarkan oleh MediaTek. Chipset ini menggunakan teknologi 5G yang mampu memberikan performa tinggi pada gaming, kamera, AI hingga aplikasi grafis. Dengan spesifikasi dan kemampuan tersebut, tak heran banyak HP kelas flagship mengandalkan dimensity series sebagai tenaga mereka. Selain flagship, prosesor ini juga digunakan di kelas mid range di beberapa variasi. Berikut ini adalah urutan dari MediaTek Dimensity series.

- Advertisement -
  • Dimensity 9400+
  • Dimensity 9400
  • Dimensity 9300+
  • Dimensity 9300
  • Dimensity 9200+
  • Dimensity 9200
  • Dimensity 9000+
  • Dimensity 9000
  • Dimensity 8300 Ultra
  • Dimensity 8300
  • Dimensity 8250
  • Dimensity 8200 Ultra
  • Dimensity 8200
  • Dimensity 8100 Max
  • Dimensity 8100
  • Dimensity 8050
  • Dimensity 8020
  • Dimensity 8000
  • Dimensity 7400
  • Dimensity 7350
  • Dimensity 7300X
  • Dimensity 7300
  • Dimensity 7200 Ultra
  • Dimensity 7200
  • Dimensity 7050
  • Dimensity 7030
  • Dimensity 7025
  • Dimensity 7020
  • Dimensity 6400
  • Dimensity 6300
  • Dimensity 6100+
  • Dimensity 6080
  • Dimensity 6020
  • Dimensity 1080
  • Dimensity 700

Baca juga: Mengenal Chipset Snapdragon 855+

MediaTek Helio G Series.

MediaTek Helio G Series.

Chipset ini banyak digunakan di HP kelas mid-range dengan kemampuannya yang cukup baik untuk gaming dan juga performa yang responsif. MediaTek Helio G Series ini, memiliki kemampuan untuk meningkatkan konektivitas antara smartphone dan juga internet. Chipset ini juga digunakan di beberapa HP low-end, berikut adalah urutan dari MediaTek Helio G Series

  • MediaTek Helio G99 Ultra
  • MediaTek Helio G99
  • MediaTek Helio G96
  • MediaTek Helio G95
  • MediaTek Helio G91
  • MediaTek Helio G90T
  • MediaTek Helio G90
  • MediaTek Helio G88
  • MediaTek Helio G85
  • MediaTek Helio G80
  • MediaTek Helio G70
  • MediaTek Helio G36
  • MediaTek Helio G35
  • MediaTek Helio G25

MediaTek Helio P Series

Salah satu keunggulan chipset ini adalah pada performa baterai yang efisien. MediaTek Helio P series mampu mengoptimalkan daya tahan baterai tanpa mengurangi performa secara keseluruhan. Kemampuan tersebut didapatkan dari optimalisasi on-chip-system. Selain daya tahan baterai, MediaTek Helio P Series ini juga memiliki kemampuan dalam memaksimalkan kegiatan multimedia dan juga multitasking. Chipset ini sudah tidak lagi diproduksi dan digantikan oleh chipset Helio G series dan juga Dimensity Series. Berikut adalah urutan MediaTek Helio P Series:

  • MediaTek Helio P95
  • MediaTek Helio P90
  • MediaTek Helio P70
  • MediaTek Helio P65
  • MediaTek Helio P60
  • MediaTek Helio P35
  • MediaTek Helio P30
  • MediaTek Helio P25
  • MediaTek Helio P23
  • MediaTek Helio P22
  • MediaTek Helio P20
  • MediaTek Helio P10

MediaTek Helio A Series

Pada masanya, chipset ini banyak digunakan untuk smartphone entry level di Indonesia. Chipset ini memiliki fitur seperti LPDDR4X Memory dengan kinerja CPU lebih cepat 30%, GPu lebih cepat 72% dan fitur seperti Bluetooth 5.0. Dengan fitur tersebut tak heran banyak pasar smartphone entry level menggunakan chipset Hellio A series pada masanya.

Chipset ini merupakan model lawas yang sudah tidak dikembangkan lagi. Sebelumnya, MediaTek juga memproduksi MT dan X series namun keduanya telah discontinued sejak 2017. Pengganti dari series lawas ini adalah chipset chipset terbaru MediaTek seperti yang tertera di atas. berikut adalah urutan dari MediaTek Helio A Series:

  • MediaTek Helio A25
  • MediaTek Helio A22
  • MediaTek Helio A20

Tabel Perbandingan Chipset MediaTek Dengan Kelas HP

Sebelum Anda membeli handphone, salah satu hal yang harus diperhatikan adalah chipset yang tertera pada handphone tersebut. Dengan mengetahui chipset yang tertanam membuat Anda bisa menganalisis performa HP dan menyesuaikannya dengan kebutuhan. Berikut adalah tabel perbandingan Handphone yang menggunakan Chipset MediaTek:

Seri MediaTekContoh Chipset Kelas HP
MediaTek DimensityDimensity 9400+, Dimensity 9400, Dimensity 9300+, Dimensity 9300Flagship / Dewa
MediaTek Helio G SeriesHelio G99 Ultra, Helio G99,Helio G96, Helio G95, Helio G91, Helio G90THigh-End / Menengah Atas
MediaTek Helio P SeriesHelio P95, Helio P90Mid-Range / Menengah
MediaTek Helio A SeriesHelio A25, Helio A22, Helio A20Entry-Level / Murah

 

Baca Juga: Mengulik Keunggulan Exynos 2500, Chipset Flagship Terbaru Samsung 

Chipset sangat berpengaruh pada performa HP sehingga kerap kali dipamerkan pada saat peluncuran unit baru. Sebelum membeli HP unit baru, pastikan Anda mengetahui jenis chipset yang digunakan. Akan tetapi, jika Anda berniat membeli HP bekas, perlu juga mengetahui kondisi HP dan juga perawatan. Cek harga pasaran HP bekas sebelum membeli supaya bisa membandingkan harga. Anda juga bisa menemukan berbagai varian HP bekas murah di situs OLX. OLX membantu Anda menemukan HP impian sesuai dengan kebutuhan.

 

Populer.
Berita Terkait