Wuling di Livin’ Fest 2025 (16–19 Okt) yang berlangsung di NICE PIK 2, memamerkan lini EV (Air ev, BinguoEV, Cloud EV) dan Alvez. Tawarkan promo OCTOFEST bunga mulai 1,27%.
OLX News – Wuling Motors menegaskan komitmennya dalam memperluas aksesibilitas kendaraan listrik dan SUV premium di Indonesia melalui partisipasinya di Livin’ Fest Mandiri Auto 2025.
Wuling menampilkan empat unit andalan di booth D24, Hall 6, mulai dari trio mobil listrik New Air ev, New BinguoEV, dan New Cloud EV, serta SUV modern Alvez.
Tak hanya dipamerkan, ketiga model EV Wuling juga tersedia di area test drive, memberikan kesempatan kepada pengunjung untuk merasakan langsung pengalaman berkendara modern.
Wuling Cortez Darion Siap Meramaikan Segmen Medium MPV Pintu Geser
Rheza Adidarma, Area Sales Wuling Motors, menyatakan bahwa keikutsertaan ini adalah bagian dari upaya mendekatkan diri kepada konsumen perbankan, sekaligus menawarkan solusi mobilitas modern.
“Melalui partisipasi di Livin’ Fest Mandiri Auto pada tahun ini, Wuling ingin semakin mendekatkan diri kepada konsumen di sektor perbankan termasuk memberikan kesempatan untuk mencoba merasakan pengalaman berkendara modern melalui kendaraan listrik dan SUV Wuling,” ujar Rheza di tukil dari siaran pers, Kamis (16/10/2025).

Partisipasi Wuling sejalan dengan semangat kolaborasi antara sektor otomotif dan keuangan untuk mendukung percepatan adopsi kendaraan ramah lingkungan.
Di kesempatan ini, Wuling memboyong program penjualan spesial bertajuk OCTOFEST, menawarkan berbagai keuntungan menarik bagi konsumen, termasuk suku bunga mulai dari 1,27% dengan tenor minimal satu tahun.
Wuling dan Electronic City Umumkan Pemenang Program ‘Spectacular Surprise’
Selain itu, Wuling memberikan lifetime warranty untuk komponen inti kendaraan listrik (EV) dan hybrid (HEV) serta gratis charging device untuk pembelian model EV tertentu.

Wuling juga menyiapkan special lucky dip berhadiah menarik, mulai dari e-wallet, gadget premium, emas 5 gram, hingga iPhone 16. Bahkan, setiap transaksi selama pameran berkesempatan memenangkan Grand Prize 1 unit Wuling BinguoEV yang akan diundi secara nasional.
Mandiri Livin’ Fest 2025 diselenggarakan oleh Bank Mandiri pada 16 hingga 19 Oktober 2025 di Nusantara International Convention Exhibition (NICE), PIK 2, Tangerang. Pameran ini menjadi panggung bagi Wuling untuk memamerkan jajaran produk unggulannya. (Z)





























