Selasa, Desember 30, 2025
MotorKeunggulan dan Harga NMax Agustus 2025

Keunggulan dan Harga NMax Agustus 2025

OLX News – Yamaha NMax masih menjadi perhatian banyak orang. Lantas berapa harga NMax di bulan Agustus 2025 dan alasan NMax masih dicari banyak orang.

- Advertisement -

Ditahun 2025 Yamaha meluncurkan tiga varian NMax 155 yang bisa jadi pilihan masyarakat menyesuaikan selera dengan anggaran yang dimiliki.

Yamaha NMax 155 memiliki panjang 1.935 mm, lebar 740 mm, dan tinggi 1.160 mm. Dengan bobot 130 kg, motor matic ini memiliki ketinggian tempat duduk 765 mm dan jarak terendah ke tanah 124 mm.

- Advertisement -

NMax 155 ditenagai oleh mesin tipe liquid cooled 4-stroke, SOHC dengan kapasitas 155 cc. Mesin ini juga sudah dilengkapi dengan inovasi Blue Core dan VVA untuk menjaga efisiensi bahan bakar.

Spesifikasi mesin tersebut  memberikan tenaga maksimum 11,3 kW pada 8.000 rpm serta torsi maksimal mencapai 13,9 pada 6.500 rpm.

- Advertisement -

Dengan harga NMax 155 mulai Rp 32 jutaan, maka motor ini telah dilengkapi sistem pengereman Dual Channel Anti-Lock Braking System (ABS) untuk menjamin keamanan pengguna.

Selain itu, fitur TCS (Traction Control System) juga disematkan untuk mengurangi risiko selip pada ban belakang saat akselerasi.

Dari segi desain, NMax 155 menawarkan posisi berkendara yang nyaman. Jok yang dirancang dengan kontur ganda dan ruang kaki yang luas memberikan kenyamanan bagi pengendara.

Seluruh varian NMax terbaru 2025 sudah dilengkapi dengan smart key system. Skuter premium ini juga mempunyai speedometer digital multifungsi yang modern serta terhubung dengan aplikasi Y-Connect.

Yamaha NMax Turbo 2024

Versi NMax Turbo hadir dalam lima jenis yaitu Turbo Tech Max Ultimate, Turbo Tech Max, Turbo, Neo S Version, dan Neo Version.

NMax terbaru ini sedikit lebih berat dibandingkan NMax 155 dengan bobot 135 kg. NMax Turbo/Neo memiliki tinggi jok mencapai 770 mm, jarak terendah ke tanah 125 mm, serta kapasitas tangki bahan bakar sebesar 7,1 liter.

NMax Turbo/Neo dipersenjatai dengan mesin Blue Core generasi terkini berkapasitas 155 cc yang telah terbukti handal dan kuat.

Mesin ini mempertahankan teknologi VVA (Variable Valve Actuation) untuk menjamin performa mesin yang optimal pada berbagai rentang putaran.

Varian Turbo dilengkapi dengan teknologi terbaru Yamaha Electric Continuously Variable Transmission (YECVT) yang menggantikan sistem CVT tradisional.

harga nmax
sumber: olx

Dengan mesin yang lebih bertenaga, NMax Turbo terbaru 2025 mampu memproduksi tenaga maksimum mencapai 11,3 kW pada 8.000 rpm, sedangkan torsi puncaknya dapat mencapai 14,2 Nm pada 6. 500 rpm.

Salah satu fitur paling menonjol dari motor NMax terbaru 2025 untuk varian Turbo adalah Riding Mode, yang memberikan dua opsi berkendara.

T-Mode (Town Commuting) memberikan pengalaman berkendara yang lebih halus serta efisien dalam penggunaan bahan bakar, menjadikannya ideal untuk keperluan sehari-hari di lingkungan perkotaan.

Di sisi lain, S-Mode (Sport Touring) sangat sesuai untuk perjalanan jauh atau touring karena menawarkan akselerasi yang lebih responsif.

Salah satu spesifikasi menarik dari NMax Turbo adalah adanya fitur Y-Shift. Fitur ini membantu pengendara mengatur akselerasi dalam tiga level: Low (1), Medium (2), dan High (3).

Fitur ini sangat berguna saat melewati tanjakan, ketika ingin menyalip kendaraan di depan. Selain itu, Y-Shift juga membantu proses deselerasi saat berkendara di jalur menurun atau saat melewati tikungan.

Dengan ban tubeless yang lebar, skutik premium ini juga dilengkapi dengan Traction Control System (TCS) yang dirancang untuk mengurangi risiko selip pada ban belakang dalam berbagai kondisi jalan, terutama saat cuaca licin.

Menilai dari segi desain, NMax Turbo hadir dengan penampilan aerodinamis yang mengusung atribut MAXi Yamaha yang lebih mencolok.

Rancangan bodinya yang ramping menciptakan kesan sporty sekaligus elegan. Sistem pencahayaannya memanfaatkan LED untuk memastikan visibilitas yang maksimal.

Di bagian kokpit, tampilan ruang kemudi dirancang dengan sentuhan mewah, dilengkapi dengan layar Multi Infotainment Display yang informatif serta terhubung ke Y-Connect.

Area ini juga menyediakan berbagai fitur modern, mulai dari konektivitas dengan smartphone untuk memutar musik, mendapatkan informasi cuaca, hingga navigasi.

Harga NMax 2025

Harga NMax terbaru 2025 tersedia dengan berbagai varian. Dengan kinerja mesin yang mumpuni, desain yang mewah, serta berbagai fitur canggih terbaru, Harga NMax cukup kompetitif dalam kelasnya.

Berikut ini adalah daftar harga NMax pada Agustus 2025 OTR (on the road) khusus untuk kawasan DKI Jakarta:

1. NMax 155

Untuk varian Connected/ABS: Rp36.300.000, NMax S Version dijual Rp33.175.000 dan NMax Standar dibanderol sekitar Rp32. 175. 000

2. NMax Turbo/Neo

Untuk harga NMax Turbo Tech Max Ultimate atau varian tertinggi dijual Rp 46.095.000, varian dibawahnya ada Turbo Tech Max dibanderol Rp 44.115.000.

Jika menginginkan harga yang lebih murah, maka bisa memilih varian Turbo yang dijual Rp38.615.000 untuk varian Neo S Version sekitar Rp 34.405.000 dan Neo Version sekitar Rp33.415.000

Motor NMax terbaru 2025 menjadi pilihan yang tepat bagi pengendara yang menginginkan kombinasi ideal antara performa, kenyamanan, dan teknologi mutakhir. Itulah update harga NMax 2025 pada bulan Agustus 2025 yang bisa kamu pertimbangkan.

Populer.
Tony Prasetyo
Tony Prasetyo
Producing, analyzing and publishing original and high quality SEO articles.
Berita Terkait