Manfaatkan dark mode bisa bikin HP Android kamu lebih hemat baterai.
News.OLX – Kehabisan baterai HP adalah situasi yang menjengkelkan. Apa lagi dalam kondisi tersebut kita sedang dalam perjalanan dan tidak membawa casan.
Kondisi tersebut sebenarnya bisa dicegah, jika kita mengetahui trik menggunakan HP android supaya bisa lebih irit atau hemat baterai.
Cara ini ampuh untuk memperpanjang masa pakai HP sampai kamu bener-benar menemukan tempat untuk mengecas.
Apalagi saat ini sebagian besar smartphone modern saat ini dilengkapi dengan fitur hemat daya. Tidak ribet tidak perlu aplikasi tambahan.
Cara menghemat baterai pada ponsel Android
Untuk kamu pengguna ponsel Android. Ada langkah-langkah yang harus diatur, supaya ponsel yang kamu gunakan lebih hemat daya. Berikut ulasan lengkapnya.
1. Matikan layar lebih cepat
Pada menu “Display” di pengaturan, atur durasi waktu sebelum layar mati secara otomatis (biasanya disebut “Screen Timeout” atau “Sleep”). Lalu pilih durasi yang singkat untuk menghemat daya baterai.
Alternatifnya, aktifkan fitur Always-on Display untuk menampilkan informasi penting dengan penggunaan daya yang lebih efisien.
2. Kurangi tingkat kecerahan layar
Sesuaikan tingkat kecerahan layar melalui slider pengatur brightness di menu pull-down Android. Hindari tingkat kecerahan yang terlalu tinggi untuk mengurangi konsumsi daya baterai.
3. Aktifkan pengaturan kecerahan layar otomatis
Nyalakan opsi pengaturan kecerahan otomatis di bagian “Display” di menu Settings. Ponsel akan menyesuaikan tingkat kecerahan sesuai dengan kondisi cahaya sekitar.
4. Matikan suara atau getaran virtual keyboard
Di menu “Language and Input” di pengaturan, temukan opsi “Manage Keyboards”.
Pada preferensi keyboard yang digunakan, atur “Sound on Keypress” dan “Haptic Feedback” sesuai kebutuhan.
5. Batasi pemakaian baterai oleh aplikasi
Di menu “Apps”, pilih aplikasi yang akan dibatasi dalam pengaturan daya/battery. Atur agar aplikasi tersebut tidak berjalan terus menerus di latar belakang.
6. Aktifkan fitur Adaptive Battery
Cari opsi “Adaptive Battery” di pengaturan baterai di menu Settings Android. Fitur ini secara otomatis mengatur penggunaan daya oleh aplikasi berdasarkan kebiasaan pengguna untuk menghemat baterai.
7. Hapus akun-akun yang tidak digunakan
Pada menu “Accounts” di pengaturan, hapus akun-akun online yang jarang digunakan untuk menghentikan sinkronisasi yang tidak perlu.
8. Aktifkan dark mode atau mode gelap
Di pengaturan Display, aktifkan Dark Mode untuk mengubah tampilan antarmuka menjadi gelap dan mengurangi konsumsi daya layar, terutama pada panel OLED.
Jadi, kalau kamu mau melakukan perjalanan panjang, lakukan langkah-langkah di atas ya biar baterai lebih awet!
Selain informasi di atas, kamu bisa mendapatkan informasi menarik lainnya di OLX Member of ASTRA. Kamu juga bisa cari mobil bekas impianmu dengan mengakses OLX melalui aplikasi dengan mengunduhnya di Play Store atau App Store.